Tips & Rekomendasi
10 Peralatan Darurat yang Wajib Ada di Dalam Mobil
Membawa peralatan darurat di dalam mobil menjadi hal yang sebaiknya tidak dilupakan. Nah, apa saja kira-kira isinya?
Peralatan darurat atau emergency kit di dalam mobil seringkali menjadi hal yang terlupakan oleh para pengendara. Padahal itu memiliki peran yang penting, apalagi ketika sedang berkendara kondisi-kondisi yang tidak diinginkan bisa saja terjadi.
Itulah mengapa setiap pemilik mobil sebaiknya membawa beberapa alat-alat darurat. Hal ini bertujuan untuk bisa memberikan pertolongan pertama pada diri sendiri atau orang lain ketika berada dalam situasi yang membahayakan.
Baca juga: Risiko yang Mengintai Jika Mobil Jarang Servis
Apa saja kira-kira peralatan darurat yang harus dibawa selama berkendara?
Cara menghadapi situasi darurat
Selain membawa peralatan darurat, pengendara mobil juga harus mengetahui apa yang bisa dilakukan jika berada dalam situasi tersebut. Apa saja yang harus dilakukan?
1. Nyalakan lampu hazard
Jika berada dalam situasi darurat, pengendara mobil sebaiknya jangan panik dan nyalakan lampu hazard. Tujuannya adalah untuk memberi isyarat kepada pengendara lainnya serta mengurangi risiko terjadinya benturan atau kecelakaan dari belakang.
Baca juga: Mobil Keluarga Terbaik dengan Harga di Bawah 300 Juta
Lampu hazard atau biasa disebut dengan lampu darurat. Fungsinya adalah sebagai penanda keadaan darurat yang dialami oleh pengemudi, seperti sedang mengganti ban, kecelakaan lalu lintas, atau mogok di tengah jalan.
2. Bawa mobil ke tempat yang aman
Langkah safety selanjutnya adalah dengan mengarahkan mobil ke tempat yang lebih aman. Misalnya saja di bahu jalan, jalur darurat, atau tempat lainnya untuk menghindari kendaraan lain yang ada di jalan raya.
Jika memang memungkinkan, usahakan agar roda kiri mobil keluar dari bahu jalan agar posisi mobil tidak terlalu menjorok ke jalan. Untuk melakukannya, bisa meminta bantuan orang lain untuk mendorong mobil agar tidak terlalu berat.
3. Jika memang harus berhenti, jangan panik
Pada saat transmisi mobil mengunci dan terpaksa harus berhenti, usahakan tetap tenang dan jangan langsung keluar dari mobil. Usahakan melihat keadaan keadaan sekitar terlebih dahulu jika ingin keluar.
Baca juga: Budget Modifikasi Mobil yang Nyaman Dipakai Harian
Pastikan keadaan di sekitar sudah dalam kondisi aman, barulah keluar dari mobil dan menuju ke bagian atau sisi mobil yang lebih aman. Hal ini bertujuan untuk menjadikan mobil sebagai tameng atau pelindung jika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Selain itu, tidak disarankan juga untuk tetap berada di dalam mobil karena bisa berpotensi tertabrak oleh kendaraan lain.
Bagaimana, membawa peralatan darurat ternyata menjadi hal yang penting bukan? Mulai dari sekarang, jangan lupa untuk selalu menyimpannya di dalam mobil ya.