Travel & Lifestyle
6 Pilihan Mobil di Bawah Rp 300 Juta untuk Road Trip
Traveling dengan mobil atau road trip dapat menjadi ide liburan seru. Selain dinilai lebih fleksibel, ternyata dengan road trip Anda dapat mengenal karakter teman atau anggota keluarga lebih dalam.
Bagaimana tidak? Saat road trip Anda bisa berhari-hari di jalan dalam satu mobil dengan teman atau keluarga, serta bebas untuk jalan ke mana pun sesuka hati.
Misalnya saja road trip keliling Pulau Jawa. Anda bebas untuk mengunjungi provinsi dan kota mana saja melalui jalan tol yang baru saja selesai pembangunannya, Jalur Pantai Utara, Jalur Pantai Selatan yang menantang, atau bahkan mencoba jalur alternatif.
Tidak hanya itu, Anda juga bebas memilih tempat makan untuk wisata kuliner, menginap di hotel dengan konsep unik, serta mencari tempat wisata yang Instagramable.
Tapi perlu diingat! Selama road trip, mobil yang digunakan ibarat rumah berjalan, sehingga perlu mempertimbangkan kenyamanan serta keamanan bagi Anda dan seluruh penumpang.
Nah, ini dia rekomendasi enam mobil di bawah 300 juta rupiah yang asyik untuk dibawa road trip.
1. Daihatsu Luxio
Bentuk unik Daihatsu Luxio yang bongsor mengotak membuat ruang kabinnya menjadi sangat luas. Tidak ada masalah untuk mobil ini dalam menampung hingga delapan orang penumpang jika semua jok terisi.
Apalagi, jok baris kedua atau pintu tengah menggunakan mode geser, jadi membuat ruangan untuk masuk jadi lebih lebar dan mudah.
Koper besar ditambah dengan barang lain masih akan muat masuk ke dalamnya. Jika masih kurang, bangku baris ketiga bisa dilipat dan bagasi pun akan super luas.
Sementara untuk sektor hiburan selama perjalanan road trip ada head unit digital dengan fitur pengatur suara cukup lengkap yang dapat menyalurkan suara ke 4 speaker yang tersedia.
Tenaganya dalam melaju dan melibas berbagai medan jalan pun tak diragukan, Daihatsu Luxio dibekali mesin berkapasitas 1.495 cc. Mesin ini sanggup memberikan tenaga secara efisien dan responsif.
Daihatsu Luxio 1.5 X bertransmisi otomatis dibandrol dengan harga Rp 206.550.000 untuk on the road (OTR) Jakarta.
2. Toyota Grand New Veloz
Bisa dibilang mobil ini setali tiga uang dengan Toyota Grand New Avanza. Bedanya Toyota Grand New Veloz memiliki varian dengan mesin 1.500 cc yang tentunya lebih bertenaga namun tetap hemat bahan bakar.
Berkat jok yang lebih tebal dan empuk serta didukung fleksibilitas untuk membuat ruang kaki lebih lega dan bagasi lebih luas sesuai dengan kebutuhan, tentunya kenyamanan saat road trip bersama Toyota Grand New Veloz sudah tidak diragukan lagi.
Stabilitas selama perjalanan mengendarai Toyota Grand New Veloz turut ditunjang dengan sistem suspensi MacPherson Strut (depan) dan Coil Spring (belakang) yang mengalami penyempurnaan.
Road trip pun semakin menyenangkan ditemani dengan berbagai hiburan yang disajikan head unit berlayar sentuh 6, 1 inci yang dapat terhubung dengan smartphone, AUX, dan USB.
Selain itu, beragam fitur keselamatan mutakhir tersedia untuk memastikan setiap perjalanan Anda dengan Toyota Grand New Veloz terhindarkan dari risiko insiden.
Toyota Grand New Veloz 1.5 bertransmisi otomatis sebagai tipe tertinggi dihargai Rp 239.400.000 untuk OTR Jakarta.
3. Daihatsu All New Terios
Daihatsu All New Terios dengan tipe R Deluxe bertransmisi otomatis sebagai tipe tertinggi dijual dengan seharga Rp 247.900.000 untuk on the road Jakarta.
Untuk road trip, dukungan suspensi MacPherson Strut dengan Per Keong dan Stabilizer di bagian depan, serta 5 link Rigid Axle dan Per Keong dibagian menjadikan Daihatsu All New Terios sebagai penjelajah tangguh setiap medan.
SUV ini juga memiliki kabin lapang yang dapat mengakomodir hingga tujuh penumpang. Bagasinya juga terbilang lapang tanpa harus melipat bangku pada baris ketiga.
Kursi baris kedua dan ketiga juga bisa dilipat jika Anda membutuhkan ruang lebih untuk barang bawaan tambahan.
Sementara itu, Daihatsu All New Terios didukung fitur hiburan head unit layar sentuh yang terintegrasi dengan fitur Around View Monitor yang canggih dan intuitif. Fitur ini membuat Anda dapat melihat yang ada di sekitar mobil dengan bantuan kamera.
Untuk sistem keamanan, mobil di bawah Rp 300 juta ini sudah dilengkapi dengan dua buah airbag, Anti-lock Brake System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Vehicle Stability Control (VSC), dan Hill Start Assist (HSA).
4. Toyota All New Rush
Bentuknya yang lebih kekar dan sporty seolah memastikan kemampuan sang SUV bisa diajak sebagai mobil untuk road trip yang siap melahap beragam medan jalanan perkotaan maupun pedesaan. Sesuai dengan jargonnya “Freedom Unlimited”.
Toyota All New Rush TRD Sportivo bertransmisi otomatis sebagai tipe tertinggi ini dijual seharga Rp 261.400.000 untuk OTR Jakarta.
SUV ini memiliki kemampuan mengangkut tujuh penumpang. Semakin aman melindungi Anda dalam perjalanan road trip berkat enam buah airbag, sabuk pengaman tiga titik untuk seluruh penumpang, Anti Lock Brake System (ABS), Electronic Brakeforce Distribution (EBD), Emergency Brake Signal (EBS), serta fitur Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA).
Untuk menyimpan barang bawaan, bagasinya juga terbilang lapang, tanpa harus melipat bangku pada baris ketiga.
Dukungan mesin baru 2NR-VE 1.496 cc 4-silinder Dual VVT-i sanggup hasilkan performa tinggi dan hemat BBM, sekaligus meningkatkan sensasi berkendara semakin mengasyikkan, terlebih saat dalam road trip.
Di sisi hiburan, head unit ada di konsol tengah kabin dan mengusung layar sentuh tujuh inci yang mampu terkoneksi dengan smartphone, Weblink, USB, dan Bluetooth.
5. Isuzu Panther
Generasi 90-an pasti tidak asing dengan iklan mobil ini yang di salah satu adegannya sang model dengan riang meneriakkan, “Jakarta-Bali cukup Rp 44.000 saja!”
Tak heran, sesuai iklan, mobil kerap digunakan untuk road trip karena dikenal banyak kelebihannya, seperti irit bahan bakar.
Mobil di bawah 300 juta rupiah adalah Isuzu Panther tipe LV FF yang dijual di Seva.id seharga Rp 278.250.000 untuk OTR Jakarta.
Isuzu Panther mengusung mesin diesel 4JA1L 2.500 cc Diesel Direct Injection with Turbocharger yang terkenal bandel, tangguh, dan bertenaga.
Tak heran bila sebutan “Isuzu Rajanya Diesel” pun melekat pada mobil Isuzu Panther ini.
6. Toyota New Sienta
Beberapa waktu yang lalu, dalam sebuah perjalanan bertajuk Beyond Beautiful Indonesia, Toyota All New Sienta milik salah seorang anggota Toyota Sienta Community Indonesia (Tosca) sukses menempuh perjalanan hingga 8.000 kilometer untuk menjelajahi Indonesia-Timor Leste.
Tipe tertingginya, yakni Toyota New Sienta Q bertransmisi otomatis dibanderol dengan harga Rp 300 juta untuk OTR Jakarta.
Toyota New Sienta sudah dilengkapi dengan sistem keyless with engine start stop button. Pengemudi tinggal mengantongi kunci, injak pedal rem, dan tekan tombol, mobil ini pun siap melaju.
Baca: Cerita 5 Mobil Toyota Menjelajah Indonesia-Timor Leste Sejauh 8.000 Km
Untuk melaju, mobil digerakkan dengan mesin 4-silinder 1.497 cc Dual VVT-i yang mampu menawarkan efisiensi bahan bakar. Jantung pacunya dipadukan dengan transmisi Continous Variable Transmission (CVT) 7-speed sport sequential shiftmatic. Saat jalan lancar, kami merasakan transmisi ini cukup responsif saat melakukan perpindahan gigi.
Khusus tipe Q ini juga sudah dilengkapi dengan dengan glove box dan chiller function untuk memudahkan dalam menyimpan minuman, selain sudah dilengkapi dengan laci di bawah jok depan yang dapat berfungsi untuk menyimpan benda berharga seperti smartphone, dompet dan lainnya.
Untuk keselamatan berkendara saat road trip, Toyota New Sienta dibekali fitur Anti-Lock Brake System with Electronic Brake-force Distribution (ABS with EBD) and Brake Assist (BA). Khusus tipe tertinggi, tipe Q, tersedia fitur tambahan berupa Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill-Start Assist Control (HAC) yang memastikan pengendalian semakin aman saat bermanuver dan melewati tanjakan.
Sudah makin mantab untuk coba road trip? Segerakan agendakan perjalanan Anda dan rasakan kenyamanan mobil yang kami rekomendasikan tersebut. Yuk!