Search Cars

Otomotif

Amankah Menggeser Tuas Transmisi Otomatis Saat Mobil Berjalan?

Tuas transmisi otomatis boleh digeser saat mobil berjalan, mitos atau fakta?

menggeser tuas transmisi

Mobil dengan transmisi otomatis saat ini menjadi pilihan sebagian besar masyarakat perkotaan, khususnya di Jakarta.

 

Keadaan jalan yang selalu dilanda kemacetan sering membuat pengendara lelah dan lebih memilih mobil bertransmisi otomatis untuk alasan kenyamanan berkendara.

 

Tetapi, hal yang perlu diingat adalah mengendarai mobil bertransmisi otomatis harus sesuai dengan fungsinya.

 

Baca juga: Posisi Transmisi Harus di N Saat Memanaskan Mobil Matik, Mitos atau Fakta?

 

Jangan sampai kemudahan yang disediakan oleh pabrikan ini malah dapat merugikan kamu akibat kesalahan-kesalahan kecil yang dilakukan saat mengemudi.

 

Untuk itu, ada beberapa hal kecil yang harus diperhatikan, seperti menggeser tuas transmisi mobil. Ada pertanyaan yang sering terdengar, yaitu amankah menggeser tuas transmisi otomatis saat mobil berjalan? Berikut jawabannya.

menggeser tuas transmisi

Saat akan memarkirkan atau memundurkan mobil

Tidak semua transmisi harus dipindahkan dalam keadaan mobil berhenti, tetapi untuk posisi transmisi antara R dan P, ada pengecualian.

 

Jika kamu memindahkan posisi transmisi dari D ke R atau ke P, mobil pastinya akan berhenti mendadak jika dilakukan saat keadaan berjalan.

 

Perpindahan transmisi yang dilakukan secara kasar tersebut akan menyebabkan kerusakan pada komponen transmisi.

 

Baca juga: Beberapa Tempat Parkir Mobil yang Aman dari Banjir

 

Untuk itu, sebaiknya tunggu sampai mobil benar-benar berhenti, baru pindahkan transmisi dari D ke posisi R atau P.

menggeser tuas transmisi

Ketika mobil akan menanjak

Sementara, lain cerita ketika memindahkan transmisi dari D ke posisi 3, 2, atau L agar mobil memiliki tenaga agar kuat menanjak.

 

Seperti yang diketahui, posisi transmisi L dibutuhkan pada saat jalan menanjak. Jika dibandingkan dengan mobil manual, transmisi L sama dengan transmisi gigi 1.

 

Jadi, bila sudah melewati jalan menanjak dan selanjutnya melewati jalanan landai atau menurun, pastikan kamu sudah memindahkan posisi transmisi.

 

Jika kamu lupa dan terlalu lama berada di posisi L sedangkan mobil sudah menempuh jalan yang landai, bukan tidak mungkin kopling transmisi berpotensi cepat panas, bahkan bisa terbakar.

 

Baca juga: 5 Kesalahan Kecil Berpotensi Merusak Transmisi Otomatis Mobil

 

Agar lebih aman dan nyaman berkendara, ada baiknya ubah posisi L tersebut ke posisi D saat jalanan sudah mulai datar.

menggeser tuas transmisi

Ketika terjebak kemacetan

Selain itu, memindahkan transmisi saat berkendara di kemacetan memang lumrah untuk dilakukan. Tetapi, jika kamu melakukan perpindahan transmisi terlalu sering, komponen yang berada di dalam gearbox dapat terganggu.

 

Mobil bertransmisi otomatis sejatinya memiliki kompensasi, yaitu ketika berhenti hanya beberapa detik, tekanan pada gearbox akan berkurang sehingga tidak memerlukan penggantian tranmisi dari D ke N atau sebaliknya.

 

Baca juga: Kenapa Tuas Transmisi Otomatis di Mobil Dibuat Berliku?

 

Bila tidak terjadi kemacetan yang membuat mobil kamu berhenti, misalnya hanya macet yang tersendat, lebih baik kamu hanya memainkan pedal rem saja.

menggeser tuas transmisi

Menyetir mobil di turunan

Cara menyetir mobil di turunan yang disarankan adalah menggunakan transmisi rendah.

 

Apabila mengendarai mobil otomatis, kamu memposisikan transmisi pada 2 atau L agar ada tambahan engine brake untuk membantu pengereman dan deselerasi.

 

Dengan memanfaatkan engine brake pada jalan yang menurun, akan membuat sistem pengereman khususnya bagian piston rem tidak overheat dan akhirnya blong.

 

Bukan hanya jalan menurun di pegunungan, tetapi juga ketika jalan menurun di jalan raya atau tol. Lebih bahaya lagi jalan menurun yang melingkar seperti saat keluar dari tempat parkir pusat perbelanjaan.

 

Baca juga: Jangan Gunakan Transmisi Netral Saat Melewati Turunan!

 

Apapun sistem transmisi yang ditanamkan pada mobil kamu, kenyamanan dan keamanan dalam berkendara sangat bergantung pada cara menyetir mobil.

 

Jadi, taati peraturan lalu lintas yang berlaku, selalu waspada, dan hati-hati di jalan ya.

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang