Review Properti
Asya Kembangkan 222 Unit Hunian Modern untuk Kualitas Hidup Lebih Baik
Asya kembangkan 222 unit hunian yang siap memanjakan hidup Anda. Konsep hunian modern ini dapat merepresentasikan kualitas hidup yang menawan, persis seperti yang Anda butuhkan.
Rumah atau tempat tinggal merupakan satu kebutuhan dasar yang perlu dipenuhi. Tempat tinggal tersebut menjadi aset yang begitu penting, entah sebagai ruang bernaung maupun sebagai bentuk investasi jangka panjang.
Tingginya kebutuhan akan rumah mendorong PT Astra International Tbk dan PT Modernland Realty Tbk bersama Hongkong Land untuk mengembangkan proyek perumahan mewah di Jakarta Timur, tepatnya di Jakarta Garden City, Cakung. Â Proyek yang dimulai pada akhir 2017 lalu menawarkan berbagai tipe rumah dengan konsep hunian modern. Konsep ini diyakini menjadi perumahan mewah ciri khas masa depan yang dapat memenuhi kebutuhan hidup Anda.
Cluster Semayang
Pada fase pertama pembangunan unit perumahaan Asya, di cluster Semayang. Cluster ini Dibangun di atas lahan seluas 5 haktar yang akan menghadirkan 217 rumah.
Rumah-rumah yang ditawarkan di cluster Semayang terdiri dari 5 tipe. Anda bisa mendapatkan tipe yang Anda mau, seperti Corner Deluxe House (ukurang 12x17m), 9 unit Deluxe (ukurang 9x17m), Corner House (ukuran 12x14m), dan unit perumahaan Semayang lainnya berukuran 9x14m dan 7x14m.
Cluster Matana
Selain Semayang, ada juga cluster Matana. Nama Matana diambil dari Matano, yang merupakan sungai di Kalimantan. Cluster Matana dibangun sekitar 6 bulan setelah pembangunan Semayang dimulai.
Baca juga:Â Rumah Impian, Asyiknya Punya Rumah di Asya
Matana terdiri dari 210 perumahaan, yang tak jauh berbeda dengan cluster Semayang. Namun, jika dilihat dari kelengkapan fasilitas, unit rumah di Klaster Matana sudah dilengkapi AC dan kitchen set yang siap pakai.
Tentu, kelengkapan fasilitas yang ada menjadi pembeda antara Semayang dan Matana. Cluster Semayang menyediakan layanan fasilitas regular, tidak dilengkapi AC atau area kitchen set yang lengkap. Namun, Matana lebih lengkap.
Kondominum
Berdiri di sekitar area perumahaan Anda, apartemen atau kondominium juga menjadi tempat tinggal berikutnya yang turut dibangun di kawasan perumahan Asya. Jika dilihat dari penampakan miniatur yang ada di galeri marketing Asya, apartemen tersebut menghiasi setengah kawasan danau Toba Asya.
Tipe tempat tinggal prestitius seperti apartemen pun tak mau kalah untuk menawarkan kualitas hidup menawan. Fasilitas yang ada juga terbilang sudah memenuhi standar internasional. Jadi, sekalipun Anda menghuni di kondominium Asya, Anda bisa merasakan konsep hidup mewah dan elegan seperti cluster Semayang dan Matana tersebut.
Mengintip desain interior perumahan Asya
Tak hanya fasilitas reguler berkelas internasional yang disediakan. Asya juga mengerti apa yang Anda mau. Demi memanjakan hidup Anda yang dinamis, Asya menghadirkan suasana rumah yang harmonis.
Tampilan ini diwujudkan dengan mengolaborasikan desain interior dan fasilitas rumah yang sesuai. Hunian di Asya ditata setiap sudutnya dengan memperhitungkan keseimbangan setiap aspek kehidupan para calon pemiliknya.
Di kamar tidur misalnya. Asya menampilkan sebuah kamar tidur yang tak hanya elegan, tetapi mampu memberikan kenyamanan. Hal ini dimungkinkan  setiap penghuni bisa mendapatkan rileksasi dengan mudah dan lebih ekslusif.
Jadi, konsep minimalis yang dibentuk di unit Asya, begitu pula hunian kondominum, akan mengaplikasikan hidup modern, terlebih didukung juga dengan adanya fasilitas lengkap dan berkualitas premium.
Anda bisa meraih rumah impian di Asya ini dengan mengunjungi Seva.id. Ada banyak pilihan rumah tinggal, seperti Asya, yang bisa menjadi pilihan Anda dan keluarga. Manjakan diri Anda dan hargai kehidupan dengan memesan satu unit rumah di Asya.