Search Cars

Modifikasi

Ban Ukuran Besar untuk Mobil SUV, Apa Pentingnya?

Ban ukuran besar cukup banyak digandrungi oleh para pemilik mobil SUV. Apa manfaat dan seberapa penting sih penggunaannya?

ban ukuran besar

Ban ukuran besar atau high-inch banyak dipilih oleh para pemilik kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV). Secara penampilan, memang jenis ban mobil ini memiliki daya tarik tersendiri dan bisa memberikan tampilan lebih sporty pada mobil. 

Tidak hanya memberikan tampilan yang lebih sporty, ban mobil ring 17 atau lebih ini juga sangat bisa diandalkan karena memiliki kemampuan yang mumpuni dalam melewati berbagai medan jalanan. 

Lantas, apa saja sih manfaat dan seberapa penting penggunaan ban ukuran besar pada mobil?

understeering

Mengatasi understeering atau oversteering

Penggunaan ban ukuran besar bisa meningkatkan performa mobil secara keseluruhan. Hal ini dapat meningkatkan keseimbangan, stabilitas, dan traksi sehingga pengalaman berkendara akan menjadi lebih aman dari sebelumnya. 

Sistem pengereman yang lebih aman

Kegunaan lain dari ban ukuran besar bisa langsung dirasakan oleh pengemudi mobil. Salah satunya adalah bisa merasakan pengurangan jarak saat melakukan pengereman sehingga bisa mengurangi risiko mobil mengalami selip. 

Baca juga: Mobil Listrik Terobos Banjir, Akan Mogok Atau Tidak ya?

Berkurangnya risiko mobil mengalami selip ini tentunya berdampak pada tingkat keamanan pengemudi yang lebih baik. Tentunya pengemudi jadi bisa menyetir kendaraannya dengan perasaan yang aman. 

ground clearance

Peningkatan area benturan

Salah satu kelebihan yang cukup signifikan dalam menggunakan ban ukuran besar adalah jarak ekstra yang diciptakan antara bagian bawah mobil dengan jalanan. Dengan kata lain, ground clearance mobil pun akan bertambah. 

Ground clearance yang bertambah ini dapat membantu performa mobil jika harus melewati jalanan yang tidak terlalu mulus. Misalnya ketika harus melewati jalanan yang terjal ataupun bebatuan. 

area kontak

Area kontak lebih lebar

Keunggulan lain dari ban ukuran besar yaitu dapat memperluas area kontak ban dengan jalanan. Hal ini akan membuat pengemudi mobil jadi terbantu dalam menjaga kemudi agar lebih stabil terlebih jika sedang memacu mobilnya dalam kecepatan yang tinggi. 

Perhitungkan spesifikasi serta ukuran ban

Meskipun penggunaan ban jenis high-inch ini bisa memiliki berbagai manfaat, tetapi pemilik tetap harus memperhitungkannya jika ingin melakukan penggantian ban mobil.  Pastikan ruang pada fender masih mencukupi. 

Baca juga: Door Lock Mobil Bermasalah, Bagaimana Cara Memperbaikinya?

Jika melakukan perubahan yang terlalu ekstrem, bisa membuat pemilik mobil harus memasang over-fender demi mengakomodir ukuran ban yang terlalu besar tersebut. Saat mengubah ban juga harus mempertimbangkan kemampuan mesin jika harus melewati jalanan yang terjal. 

tetap ada risiko

Tetap ada risiko

Penggunaan ban ukuran besar yang tidak tepat juga bisa saja menimbulkan efek samping pada mobil. Utamanya adalah bobot mobil akan menjadi lebih berat, biasanya yang paling sering terkena adalah pada bagian kaki-kaki mobil. 

Bagian kaki-kaki mobil ini terdiri dari tie-rod, ball joint, serta bearing dan kemudian pada bagian as roda. Menggunakan ban yang lebih besar memang boleh-boleh saja dilakukan tapi memang harus memerhatikan ukurannya. 

Baca juga: BPJS Kesehatan jadi Syarat Bikin SIM dan Perpanjang STNK, Bagaimana Aturannya?

Semakin besar dan jauh dari ukuran standar pabrik, maka bagian-bagian tersebut semakin rentan akan kerusakan. Itulah mengapa, penggunaan ban high-inch ini tidak boleh sembarangan agar performa mobil tetap maksimal. 

Jadi, jangan salah pilih ukuran ban mobilmu ya! Dengan ukuran yang tepat, berkendara pun akan tenang dan nyaman!

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang