Search Cars

Review Otomotif

Berbeda dengan SUV, Apa Itu Mobil Crossover?

Banyak yang belum bisa bedakan apa itu mobil crossover dan SUV. Sebelum membelinya, yuk kenali perbedaan dasarnya biar paham!

Apa itu mobil crossover

Mengenal apa itu mobil crossover dapat membantu kamu memahami keunggulan dan peruntukannya dibandingkan jenis mobil lainnya.

Seperti diketahui, mobil jenis ini marak di Tanah Air sejak tahun 2007 lalu. Mulai saat itu, pilihan segmen mobil kompak 5 penumpang selain SUV (Sport Utility Vehicle) dan hatchback semakin banyak.

Secara tampilan crossover memang mirip dengan SUV dan sedikit lebih besar dari mobil hatchback. Biar tidak salah paham, yuk cari tahu perbedaan dasar dari mobil tersebut! 

Apa itu mobil crossover?

rocky

Sebelum membahas perbedaan, kamu sebaiknya mengetahui terlebih dahulu apa itu mobil crossover

Baca juga: 3 Perbedaan Eksterior Daihatsu Rocky Bermesin 1.0 dan 1.2

Banyak pendapat mengatakan, mobil crossover adalah tipe mobil yang memadukan kelas SUV dan MPV (Multi Purpose Vehicle). Hal itulah yang membuat nama crossover atau persilangan melekat pada mobil jenis ini.

Apa saja yang dipadukan dalam mobil tersebut? Perpaduan yang paling menonjol adalah dari bentuk dan kemampuan mobilnya.

Jika melihat bentuk bodi dari mobil crossover memang mirip dengan SUV, namun ada sejumlah perbedaan misal dari jarak ground clearance. Selain itu kemampuannya sebagai kendaraan multi fungsi diadaptasi dari karakter mobil MPV.

Baca juga: 6 Mobil Kabin Lega yang Cocok Buat Pecinta Wisata Kuliner

Beberapa contoh mobil crossover misalnya Toyota Raize dan Daihatsu Rocky. Setelah mengetahui apa itu mobil crossover, ketahui juga apa yang menjadi keunggulan dari mobil tersebut.

Keunggulan mobil crossover

Apa itu mobil crossover

Hal yang bisa menjadi keunggulan pertama dari mobil tipe ini adalah dimensi bodi yang lebih kompak. Dengan ukuran body yang lebih kompak dari mobil SUV, membuat mobil ini lebih lincah bermanuver.

Baca juga: Daihatsu New Sirion Resmi Meluncur, Lebih Fun dan Stylish

Selain itu, keunggulan kedua karena bodi mobil yang kompak membuat bobotnya juga menjadi lebih ringan. Ini bisa mempengaruhi konsumsi bahan bakar yang tentu lebih irit dari mobil-mobil kelas SUV yang dianggap sebagai pesaing terdekatnya.

Toyota Raize

Hal yang menjadi keunggulan ketiga adalah desain bodi dan interior yang tidak kalah dengan kelas SUV. Lekuk desain luar mobil ini menonjolkan kesan sebagai mobil petualang yang tangguh dan dapat diandalkan.

Keunggulan keempat adalah mobil jenis ini juga cocok dijadikan sebagai mobil untuk keluarga. Ini berkat adaptasinya dari fungsi mobil-mobil multi peran MPV. 

Baca juga: Berapa Konsumsi BBM Toyota Vios Buat Harian dan Jalan Jauh?

Aktivitas keluarga seperti bepergian bersama dengan membawa barang yang cukup banyak, dapat dengan mudah dilakukan dengan mobil crossover.  

Toyota Raize

Tidak ketinggalan, keunggulan mobil ini dibandingkan SUV adalah harganya yang lebih terjangkau. Rata-rata mobil crossover bisa dibeli dengan harga Rp 200 jutaan. Bandingkan dengan kelas SUV yang berada di kisaran Rp 300 jutaan.

Setelah mengetahui apa itu mobil crossover, apakah kamu tertarik memilikinya? Awas kena Gocek! Untuk pilihan mobil crossover dari Toyota dan Daihatsu terbaik, kamu bisa langsung cek ke SEVA.

Baca juga: Mitos dan Fakta Seputar Mesin 3 Silinder di Mobil Masa Kini

Manfaatkan fitur Instant Approval agar mendapatkan perhitungan cicilan paling terjangkau sesuai kemampuanmu! Dijamin semua hitungan pasti Jelas dari Awal sehingga bikin lebih mudah membeli mobil-mobil idamanmu.

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang