Keuangan
Cek Harga Mobil Yaris Cross, Bisa Jadi Pilihan Pecinta Crossover
Harga mobil Yaris Cross dibanderol mulai dari Rp300 jutaan dengan varian 2 mesin yang tersedia. Ini daftar lengkapnya.
Berbagai pilihan harga mobil Yaris Cross yang tersedia dengan varian mesin konvensional dan mesin hybrid. Untuk para pecinta mobil jenis crossover bisa menjadi pilihan dengan tampilan desain yang baru dan modern.
Mobil ini juga memiliki berbagai fitur canggih yang disematkan di dalamnya. Seluruh tipe Urban SUV ini dilengkapi dengan Electric Parking Brake (EPB) with Auto Brake Hold, 6-airbags, dan rem dengan teknologi ABS+EBD+BA.
Untuk keselamatan penggunanya, mobil ini sudah dilengkapi dengan Toyota Safety Sense (TSS) di dalamnya. Fitur TSS yang disematkan adalah Cruise Control (ACC), Pre-collision Warning & Pre-collision Braking (PCWPCB), sampai Automatic High Beam (AHB).
Baca juga: Pro dan Kontra Masa Berlaku SIM Seumur Hidup
Kemudian fitur TSS lainnya adalah Lane Departure Warning (LDP), Lane Departure Prevention (LDP), dan Lane Keeping Control (LKC). Sampai Pedal Misoperation Control (PMC), dan Front Departure Alert (FDA).
Spesifikasi Toyota All New Yaris Cross
Toyota All New Yaris Cross dilengkapi pilihan mesin hybrid 2NR-VEX dengan kapasitas 1.500 cc 4 silinder. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 67 kW pada engine dan 59 kW pada motor listrik dengan torsi 121 Nm pada engine dan 141 Nm pada motor listrik.
Dikendalikan oleh Toyota Hybrid System (THS), dapur pacu ini dilengkapi EV Mode dan transmisi CVT dengan motor listrik canggih. Motor listrik tersebut mampu menggerakkan as roda depan dalam penyaluran tenaga yang paling efisien dan minim polusi.
Baca juga: Beli Barang Lelang di Pegadaian, Apakah Kualitasnya Bagus?
Mobil ini juga menggunakan baterai Lithium-Ion yang lebih kompak, berkontribusi untuk menghasilkan performa yang semakin kuat dan intuitif. Namun hemat bensin, hening, dan zero emission.
Untuk pilihan mesin bensin, menggunakan mesin 2NR-VE 1.500 cc 4 silinder Dual VVT-i. Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 78 kW dan torsi 138 Nm.
Terdapat pilihan transmisi manual 5-speed dan CVT dengan performance response yang memadai. Tentunya tetap hemat bahan bakar tanpa mengurangi ketangguhannya dalam menemani mobilitas pelanggan.
Pilihan harga mobil Yaris Cross
Ada banyak pilihan harga mobil Yaris Cross yang tersedia, tentunya dengan berbagai varian yang ada. Cek langsung daftar lengkapnya ya
- Toyota All New Yaris Cross 1.5 G M/T: Rp 351.000.000
- Toyota All New Yaris Cross 1.5 G CVT: Rp 364.000.000
- Toyota All New Yaris Cross 1.5 S CVT: Rp 407.700.000
- Toyota All New Yaris Cross 1.5 S CVT (GR Parts Aero Package): Rp 417.000.000
- Toyota All New Yaris Cross 1.5 S HV CVT (GR Parts Aero Package): Rp 449.950.000
Pilihan harga mobil Yaris Cross di SEVA
Jika ingin mencari tahu lebih banyak informasi mengenai harga mobil Yaris Cross, bisa langsung cek aja di SEVA ya. Jangan lupa juga menggunakan berbagai fitur unggulan yang bisa dipakai.
Baca juga: Lecet dan Baret Ganggu Penampilan, Ini Rekomendasi Bengkel Body Repair Jakarta
Mulai dari fitur Car Discovery Platform yang bisa memberikan rekomendasi mobil sesuai budget. Dan tentunya sesuai dengan DP dan tenor yang diinginkan.
Sampai ada juga fitur Loan Calculator untuk membantu mengetahui peluang kredit mobil Toyota All New Yaris Cross. Perhitungan akan dilakukan secara detail mulai dari masa tenor, besaran DP, serta cicilan per bulannya.
Tentunya ada juga fitur Instant Approval dimana kamu dapat membeli mobil baru dengan persetujuan pengajuan kredit yang lebih cepat dan prosesnya jelas. Beli mobil baru, ya di SEVA yang #JelasDariAwal.