Baru
Jalanan Mulai Lengang, Ternyata Lebih 150 Ribu Kendaraan Sudah Keluar Kota
Beberapa masyarakat sudah liburan keluar kota lebih cepat dan bikin jalanan Ibukota lebih lengang. Ke mana sajakah tujuan mereka?
Berdasarkan catatan PT Jasa Marga (Persero) Tbk, periode H-7 jelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2023/2024, tepatnya pada Senin, 18 Desember lalu, jalanan lebih sepi dari biasanya karena sudah banyak kendaraan yang keluar kota.
Di hari itu terhitung ada sebanyak 156.080 kendaraan yang meninggalkan wilayah Kota Jabotabek (Jakarta Bogor Tangerang Bekasi).
Angka ini merupakan angka kumulatif arus lalu lintas yang tercatat dari empat Gerbang Tol (GT) Barrier/Utama. Yaitu GT Cikupa menuju arah Merak, GT Ciawi menuju arah Puncak, GT Cikampek Utama menuju arah Trans Jawa dan GT Kalihurip Utama menuju arah Bandung.
Perjalanan luar kota naik
Angka pergerakan lalin yang meninggalkan jalanan Jabotabek ini meningkat 18,31% jika dibandingkan dengan lalin di hari normal yang jumlahnya di kisaran 131.920 kendaraan. Sementara pada periode yang sama di tahun lalu (Natal 2022) jumlahnya 143.844 kendaraan, dengan kata lain meningkat 8,51%.
Baca juga: 25 Titik Akan Berlaku Sistem Jalan Berbayar di Jakarta, di Mana Saja?
Total volume kendaraan yang keluar dari Jabotabek ini menuju ke tiga arah yang berbeda. Pendistribusian lalu lintas terbagi ke arah Timur (Trans Jawa dan Kota Bandung), Barat (Merak) dan Selatan (Puncak).
Yang menuju arah Timur ada sebanyak 65.090 kendaraan (41,70%), ke arah Barat ada 53.560 kendaraan (34,32%), dan yang ke arah Selatan ada 37.430 kendaraan (23,98%).
Tujuan perjalanan keluar kota H-7 libur NatalÂ
Berikut ini rincian lengkap pendistribusian lalu lintas H-7 libur Natal 2023:
Baca juga: Jika Ingin Lapor Jalan Rusak, Masyarakat Bisa Langsung Hubungi Kemana?
- Menuju Timur (Trans Jawa dan Kota Bandung)
- Kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa melalui GT Cikampek Utama (Tol Jakarta-Cikampek) berjumlah 31.870 kendaraan atau meningkat 23,07% dari lalu lintas normal.
- Kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Kota Bandung melalui GT Kalihurip Utama (Tol Cipularang) berjumlah 33.220 kendaraan atau meningkat 19,38% dari lalu lintas normal.
- Total kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Trans Jawa dan Kota Bandung melalui kedua GT tersebut adalah 65.090 kendaraan atau meningkat 21,16% dari lalu lintas normal.
- Arah Barat (Merak)
Kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa (Tol Tangerang-Merak) sebesar 53.560 kendaraan atau meningkat 15,22% dari lalu lintas normal.
- Arah Selatan (Puncak)
Kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Puncak melalui GT Ciawi (Tol Jagorawi) jelang libur Natal dan Tahun Baru ini sebanyak 37.430 kendaraan atau meningkat 18,03% dari lalu lintas normal.
Baca juga: Efek Kerusakan Mesin Diesel Diisi Bensin, Berapa Biaya Servisnya?
Jasa Marga mengimbau agar pengguna jalan tol memerhatikan jadwal perjalanan selama momen libur Natal dan Tahun Baru 2023/2004. Ditjen Perhubungan Darat Kemenhub sudah memprediksi bahwa puncak arus mudik dan balik bakal terjadi dalam dua gelombang di akhir tahun ini.
Puncak arus mudik Natal dan Tahun Baru yang pertama diperkirakan bakal terjadi pada 22-23 Desember 2023 dan yang kedua terjadi pada 29-30 Desember 2023. Sementara puncak arus balik I terjadi pada 26-27 Desember 2023 dan yang kedua terjadi pada 1-2 Januari 2024.
Cek tarif tol online via aplikasi
Sebelum berangkat liburan, kamu bisa mengecek tarif tol pada yang akan dilewati secara online melalui aplikasi:
Baca juga: Cek Status Kendaraan Menggunakan Pelat Nomor, Bagaimana Caranya?
- Travoy
Ini adalah fitur Navigasi Tol terbaru untuk mengecek tarif tol, plus informasi mengenai jarak, waktu, informasi lalu lintas, CCTV, DMS, serta kecepatan rata-rata pengguna jalan tol. Kamu bisa mengunduh aplikasi ini di Play Store dan App Store.
Setelah membuat akun dan login, kamu bisa memilih rute jalan tol yang kamu inginkan. Aplikasi akan memunculkan rincian tarif tol dan jarak
- Google Maps
Aplikasi Google Maps ini sudah ada di smartphone kamu. Pastikan fitur GPS di pada ponsel kamu aktif.
Baca juga: Jalan Tol di Indonesia Memiliki Singkatan, Apa Itu?
Untuk memanfaatkan aplikasi ini, Klik foto profil Google di sebelah kanan atas aplikasi, lalu pilih menu “Setelan” dan “Setelan navigasi”. Pilih riute dan pastikan pencarian rute menggunakan mode kendaraan mobil. Cek ke bagian paling bawah untuk melihat “Tarif Tol”.
- Aplikasi Waze
Cara penggunaannya mirip dengan Google Maps, bedanya aplikas ini perlu diunduh di Play Store atau App Store dulu.
- Situs BPJT
Untuk mendapatkan info estimasi tarif tol di laman ini kamu perlu membuka situs resmi https://bpjt.pu.go.id/cek-tarif-tol. Setelah itu pilih gerbang masuk tol dan gerbang keluarnya, juga golongan kendaraan. Secara otomatis sistem akan memunculkan tarif tol sesuai data yang dimasukkan.
- Jasa Marga
PT Jasa Marga (Persero) Tbk menyediakan layanan cek tarif tol melalui situsnya di https://www.jasamarga.com/. Masukkan opsi informasi tarif tol Jasa Marga, golongan kendaraan, gerbang tol masuk, serta gerbang tol tujuan untuk mendapatkan informasi tarif tol.
Baca juga: Mobil Kena Banjir, Apa Saja yang Harus Dicek?
Setelah mengetahui rincian tarif tol, isi saldo uang elektronik sesuai kebutuhan perjalanan liburanmu. Disarankan memisahkan kartu uang elektronik untuk bayar tol dan keperluan lainnya. Tujuannya agar saldo pembayaran tol tidak terpakai.