Tips & Rekomendasi
Kelistrikan Mobil Bermasalah? Bukan Cuma Aki Penyebabnya
Tak melulu karena aki, kelistrikan mobil dapat terganggu akibat beberapa faktor berikut ini.
Untuk menyalakan mesin mobil membutuhkan daya listrik supaya komponennya dapat bekerja. Apabila terjadi gangguan pada sistem kelistrikan, mobil akan sulit untuk dinyalakan atau distarter.
Ini tentu hal yang umum terjadi, terlebih jika mobil sudah mulai berumur. Tak sedikit orang yang cenderung mengira kalau akar dari masalah ini ada pada aki.Â
Baca juga:Â Cara Merawat Radiator Mobil Agar Suhu Mesin Tetap Ideal
Padahal, ada banyak penyebab lain yang membuat kelistrikan mobil terganggu sehingga mobil sulit distarter. Jadi, bukan hanya dari aki saja.
Agar tidak panik ketika menghadapi hal serupa, ini yang menjadi penyebab kelistrikan mobil terganggu selain aki.
Busi kotor atau rusak
Busi menjadi salah satu komponen utama pada setiap mesin kendaraan bermotor bensin. Bila bagian ini bermasalah, misalnya kotor atau rusak, maka starter mobil dapat terkena dampaknya.
Busi yang kotor dapat menghambat percikan bunga api yang dibutuhkan untuk menyalakan mobil.
Saat mobil tak bisa distarter, coba lihat busi yang ada di dalam ruang mesin. Bila kotor, segera bersihkan dengan cara digosok menggunakan pembersih khusus. Namun, hal ini tidak disarankan. Lebih baik menggantinya dengan busi baru.
Kemudian jika busi rusak, akan membuat mobil susah distarter ketika masih dalam keadaan panas.
Baca juga:Â Kesalahan yang Bikin Rusak Mesin dan Boros BBM Mobil Manual
Saat mesin sudah dingin, barulah starter dapat dilakukan. Busi seperti ini lebih baik diganti agar tak menghambat kinerja mobil kesayangan.
Dinamo ampere rusak
Komponen ini bertugas untuk menyuplai atau mengalirkan listrik ke aki. Jika mobil tak bisa distarter, coba periksa dinamo ampere mobil, bisa jadi akar masalahnya ada di sana.
Bila dinamo ampere mengalami kerusakan, maka mobil tidak bisa menyala walaupun aki dalam kondisi baik. Komponen ini sebenarnya tidak mudah mengalami kerusakan.
Umumnya, kerusakan dinamo ampere terjadi pada mobil-mobil yang telah berusia lebih dari 8 tahun.
Bila menemui kerusakan pada bagian ini, penanganan yang dapat dilakukan ialah melakukan perbaikan di bengkel.
Baca juga:Â Berapa Biaya Perawatan Berkala Mobil di Bengkel Resmi?
Koil terlalu panas
Koil juga berkaitan dengan proses kelistrikan mobil. Komponen ini berfungsi untuk menambah daya tegangan listrik yang lebih besar ke aki.  Kemudian, arus listrik tersebut akan mengalir ke busi sehingga menimbulkan percikan api.
Jika sewaktu-waktu mobil susah distarter, coba lakukan pengecekan pada koil. Koil yang rusak bisa diketahui dari suhunya yang terlampau panas.  Solusinya, ganti komponen baru agar mobil bisa normal lagi.
Water Temperature Sensor rusak
Water Temperature Sensor atau lebih dikenal WTS merupakan sensor yang ada pada sistem starter.  Bila terjadi kerusakan pada sensor tersebut, maka sistem injeksi ikut bermasalah sehingga mesin mobil tidak bisa dihidupkan.
Peranan WTS sangat penting bagi mesin mobil. Untuk itu, jangan lupa memeriksanya ketika melakukan perawatan berkala di bengkel resmi.
Aliran BBM yang tidak lancar
Selain sistem kelistrikan, penyebab lain yang membuat mobil tidak mau dihidupkan adalah aliran bahan bakar yang kurang terdistribusi dengan baik dari tangki ke mesin.
Selain itu, bahan bakar yang tidak tercampur dengan udara juga bisa jadi penyebab lain mobil tak bisa distarter.
Keadaan mobil yang sulit distarter juga cenderung terjadi di pagi hari akibat pompa bahan bakar (fuel pump) dari tangki menuju karburator melemah akibat kondisi dingin.
Jadi, untuk menghindari terjadinya gangguan pada kelistrikan mobil, kamu perlu melakukan perawatan rutin pada mobil kesayanganmu.
Bila kamu tidak memiliki waktu untuk datang ke bengkel resmi, cukup gunakan fitur Home Service yang terdapat di dalam fitur Booking Service Seva.id. Mekanik profesional siap datang dan mengecek mobilmu di rumah.
Jadi, jangan lupa kunjungi Seva.id ya.