Search Cars

Tips & Rekomendasi

Kredit Mobil Mewah Rp 1M, Berapa Sih DP dan Cicilannya?

Fasilitas kredit mobil mewah kini banyak tersedia. Mimpi punya mobil premium bukan lagi impian. Intip di sini DP dan cicilannya.

kredit mobil mewah

Punya mobil bernilai miliaran, sebenarnya sekarang sudah cukup mudah. Fasilitas kredit mobil mewah pun tersedia, asalkan kalian kuat bayaran cicilan per bulannya yang cukup fantastis angkanya.

Sejatinya memiliki mobil mewah adalah impian dari semua penggemar otomotif. Mulai dari mobil mewah bergaya sport hingga premium atau elegan.

Meskipun harganya kebanyakan di atas Rp1 miliar, tapi tenang saja ada kredit mobil mewah kok yang diberikan lembaga pembiayaan di sini. Bahkan bisa nyicil sampai 5 tahun loh.

Seperti program kredit untuk mobil Toyota Alphard dan Toyota Vellfire terbaru di bulan September tahun 2022. Nah kira-kira berapakah nominal angsurannya per bulan?

toyota alphard

Kredit Mobil Mewah Toyota Alphard

Pertama kita mulai dari mobil Toyota Alphard dengan mesin 2.500cc yang tipe automatic. Untuk mobil Toyota Alphard mesin 2.500cc, tersedia program kredit mobil mewah dengan uang muka (DP) mulai dari Rp239.990.000.

Dengan DP segitu, jika kalian mau ambil selama tiga tahun, maka angsurannya adalah Rp34.276.000  selama 36 bulan. Kemudian kalau diambil selama empat tahun, maka angsurannya adalah Rp28.622.000 selama 48 bulan. Dan kalau diambil selama lima tahun, angsurannya adalah Rp24.698.000 kali 60 bulan.

Baca juga: Beli Mobil Kredit, Dijamin Pasti Cuan!

Sekarang kita naik itu di atasnya, ada mobil Toyota Alphard G, mesin 2.500cc. Tersedia program kredit dengan DP mulai dari Rp273.770.000.

Dengan tipe tersebut, kalau diambil selama tiga tahun, angsurannya adalah Rp39.151.000 per bulan. Untuk 4 tahun angsurannya adalah Rp32.692.000, dikali 48 bulan. Dan kalau diambil selama lima tahun, angsurannya adalah Rp28.211.000 dikali 60 bulan.

Dari mobil Toyota Alphard yang bermesin 2.500cc, sekarang kita naik ke tempat di atasnya di binatang mobil Toyota Alphard tipe Q bermesin 3.500cc. Tersedia program kredit dengan DP mulai dari Rp331.630.000.

Dengan tipe tersebut kalau diambil selama tiga tahun angsurannya adalah Rp47.501.000 per bulan. Kemudian kalau diambil selama empat tahun, angsurannya adalah Rp47.501.000 dikali 48 bulan. Dan kalau diambil selama lima tahun angsurannya adalah Rp34.227.000.

Untuk lebih ringkas lihat tabel di bawah ini.

Cicilan Toyota Alphard 2022
Toyota Alphard 2.5 X Matic
36 bulanRp34.276.000
48 bulanRp28.622.000
60 bulanRp24.698.000
Toyota Alphard 2.5 G Matic
36 bulanRp39.151.000
48 bulanRp32.692.000
60 bulanRp28.211.000
Toyota Alphard 3.5 Q Matic
36 bulanRp47.501.000
48 bulanRp47.501.000
60 bulanRp34.227.000

Kredit Mobil Mewah Toyota Vellfire

Dari mobil Toyota Alphard, sekarang kita beralih ke mobil Toyota Vellfire. Untuk mobil Toyota Vellfire mesin 2.500cc, automatic pada bulan September 2022, tersedia program kredit dengan DP mulai dari Rp276.150.000.

Dengan DP tersebut, kalau diambil selama tiga tahun angsurannya adalah RP39.495.000 dikali 36 bulan. Kemudian kalau diambil selama empat tahun, angsurannya adalah Rp32.979.000. Dan kalau diambil selama lima tahun angsurannya, adalah Rp28.458.000.

Baca juga: Pakai Simulasi Kredit Mobil, Emang Bisa Bikin Hemat?

Nah, setelah tahu jumlah cicilan per bulan untuk kredit mobil mewah di atas Rp 1 miliar. SEVA mau membahas mengenai tips dan trik, bagaimana cara mengambil cicilan mobil dan apa saja yang harus dipersiapkan.

Mengetahui kebutuhan kendaraannya.

Jadi kalian bisa mengambil kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan. Nah banyak loh yang ngambil kendaraan dengan melakukan cicilan kredit, tanpa mempertimbangkan hal-hal lainnya. Jadi pengambilan kredit ini hanya untuk memenuhi gengsi semata, hati-hati loh.

Sesuaikan dengan keuangan

Pada saat kalian akan melakukan kredit, pastikan sudah punya uang nuat downpayment. Biasanya itu antara 20% sampai dengan 30% dari harga kendaraan.

Kalian juga harus mengecek ya, memastikan bahwa cicilan yang nanti akan dibayarkan setiap bulannya itu sudah sesuai dengan kemampuan. Jangan sampai nih nanti Kedodoran pada saat melakukan cicilan.

Nah caranya tolong pertimbangkan dulu, berapa sih sebetulnya banyaknya cicilan yang biasa kalian bayarkan setiap bulannya. Biasanya kan ada tuh kalau kita bayar KPR, kemudian kredit motor atau bayar kartu kredit.

Nah jangan sampai nih, semua cicilan itu melebihi dari 30% dari pendapatan kalian, supaya keuangan tetap sehat dan kalian enggak stress.

Harus bisa melakukan perhitungan simulasi kredit.

Nah untuk lebih mudahnya kalian bisa mengunjungi website diler atau pemegang merek. Seperti kalau mobil Toyota bisa cek simulasi di website auto200.co.id.

Di situ kalian bisa melakukan simulasi kredit, sehingga kalian bisa tahu nih berapa kira-kira downpayment yang ingin dibayarkan, dan berapa banyak cicilan yang harus dibayarkan setiap bulannya.

Nah dengan melakukan simulasi ini akan membantu kalian untuk mendapatkan gambaran kira-kira kemampuan bayar akan cicilan mobil yang diambil ini berapa banyak. Nah kalian juga bisa menghubungi ke wiraniaga diler setempat untuk mendapatkan informasi mengenai berapa besar cicilan dan berapa besar DP yang harus dibayarkan.

Manfaatkan promo yang diberikan.

Kalian biasanya suka lihat ada promo-promo yang ditawarkan oleh diler mobil, contohnya ada DP murah. Kemudian cicilan ringan atau bahkan bunga rendah. Nah kalian bisa memanfaatkan promo-promo tersebut supaya bisa menjadi bahan pertimbangan.

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang