Search Cars

Berita Utama Otomotif

KTT ASEAN 2023 Digelar, Cek Rekayasa dan Jalur Alternatif di Jakarta

Menyambut KTT ASEAN 2023 dilakukan rekayasa lalu lintas agar bisa diselenggarakan dengan lancar. Cek rutenya berikut ini.

KTT ASEAN 2023

KTT ASEAN 2023  ini merupakan penyelenggaraan yang ke-43 dan akan berlangsung dari 4-7 September 2023.  Untuk mendukung kelancaran acara kenegaraan tersebut, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bersama Polri akan melakukan rekayasa lalu lintas.

Pemberlakuan rekayasa ini terlampir dalam Surat Edaran Nomor:E-0021/SE/2023 yang juga mengatur work from home (WFH). WFH ini berlaku bagi perusahaan swasta, BUMN, dan BUMD di wilayah provinsi DKI Jakarta.

“Perlu diberitahukan bahwa akan dilaksanakan rekayasa lalu lintas dengan melakukan buka tutup jalan di area venue-venue KTT ASEAN,” kata Kepala Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi Provinsi DKI Jakarta, Hari Nugroho, dikutip Kompas.com.

Lokasi KTT ASEAN 2023

ktt asean

Sebagai informasi ada 5  venue yang telah dipilih untuk penyelenggaraan KTT ASEAN 2023 di Jakarta. Lokasi tersebut adalah  Istana Negara, Hotel ST Regis, Kantor Sekretariat ASEAN, Jakarta Convention Center (JCC), dan Taman Plataran GBK. 

Baca juga: Mobil Pejabat Lewat Bahu Jalan Tol, Bolehkah Ditilang?

Selain itu juga ada 18 hotel yang disiapkan untuk para delegasi negara peserta. Untuk kelancaran lalu lintas, tercatat ada 29 ruas jalan di Ibu Kota yang akan melakukan metode buka tutup jalan secara situasional di sepanjang rute kendaraan delegasi. 

Kemudian juga penutupan ruas jalan di dua arah Jalan Jenderal Sudirman, yakni dari Patung Pemuda sampai dengan Simpang Susun Semanggi. Khusus pada kegiatan di Hutan Kota Plataran GBK mulai Pukul 18.00-22.00 WIB.

Rute alternatif

kota Jakarta

Rute alternatif selama pelaksanaan KTT ASEAN 2023 yang ke 043 di Jakarta adalah sebagai berikut:

  1. Lalu lintas dari Selatan (Cipete) menuju ke Barat (Slipi) atau Utara (Monas) dapat melalui Jalan Kyai Maja-Jalan Kebayoran Baru-Jalan Arteri Pd. Indah-Berputar di U-turn depan Gandaria City-Jalan Teuku Nyak Arief-Jalan Tentara Pelajar-dst. 
  2. Lalu lintas dari Utara (Harmoni) menuju ke Selatan (Blok M) dapat melalui Jalan Medan Merdeka Barat-Jalan Budi Kemuliaan-Jalan Abdul Muis-Jalan Fahrudin- Jalan K.H. Mas Mansyur-Jalan Penjernihan-Jalan Pejompongan-Jalan Tentara Pelajar-Jalan Teuku Nyak Arief-Jalan Kebayoran Baru-Jalan Kyai Maja-Jalan Panglima Polim-dst.
  3. Lalu lintas dari Timur (Cawang) menuju ke Barat (Slipi) dapat melalui Jalan Dr. Soepomo-Jalan Dr. Saharjo-Jalan Prof DR. Satrio-Jalan K.H. Mas Mansyur-Jalan Jati Bunder-Jalan KS Tubun-Jalan Brigjen Katamso-Jalan S.Parman-dst. 
  4. Lalu lintas dari Barat (Slipi) menuju ke Timur (Tebet) dapat melalui Jalan S.Parman-Jalan Pejompongan-Jalan Penjernihan-Jalan KH. Mas Mansyur-Jalan Prof Dr. Satrio sisi Timur-Jalan KH Abdullah Syafei-Jalan Prof Dr. Soepomo-Jalan MT. Haryono-dst.

Rekayasa lalu lintas

denda pelanggaran lalu lintas

Untuk rekayasa lalu lintas, terdapat 29 ruas jalan yang mengalami perubahan. Berikut ini adalah daftar lengkap ruas jalan yang akan diberlakukan rekayasa lalu lintas:

1. Jalan Jenderal Sudirman 

2. Jalan MH Thamrin 

3. Jalan Gatot Subroto 

4. Jalan HR Rasuna Said 

5. Jalan Imam Bonjol 

6. Jalan HOS Cokroaminoto 

7. Jalan Galunggung 

8. Jalan RM Margono Djojohadikoesoemo 

9. Jalan KH Mas Mansyur 

10. Jalan Karet Pasar Baru Timur V 

11. Jalan Karet Pasar Baru Timur II

12. Jalan Karet Pasar Baru Timur III 

13. Jalan Prof Dr Satrio sisi Barat 

14. Jalan Kebon Sirih 

15. Jalan Wahid Hasyim 

16. Jalan Gerbang Pemuda 

17. Jalan Pintu Satu Senayan 

18. Jalan Asia Afrika 

19. Jalan Sisingamangaraja 

20. Jalan Pattimura 

21. Jalan Trunojoyo 

22. Jalan Gunawarman 

23. Jalan Majapahit 

24. Jalan Ir Juanda 

25. Jalan Veteran III 

26. Jalan Medan Merdeka Barat 

27. Lingkar Mega Kuningan 

28. Jalan Lingkar SCBD 

29. Jalan Setia Budi Tengah

Penggunaan mobil listrik saat KTT ASEAN 2023

servis mobil listrik

KTT Asean di Jakarta juga akan dimeriahkan dengan ratusan mobil listrik, Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia, Setya Utama menjelaskan, ada total 800 unit kendaraan listrik yang digunakan pada KTT Asean ke 43 ini diantaranya 560 unit mobil listrik dan 240 unit sepeda motor listrik.

Setya merinci, para pemimpin negara akan menggunakan BMW i7 sebanyak 24 unit, sementara para menteri dan pejabat senior akan menggunakan 76 unit Toyota BZ4x.

Baca juga: The All New Lexus LM Hybrid Diluncurkan pada Ajang GIIAS 2023

Di samping itu, ada 52 unit Hyundai Ioniq 6 untuk pasangan delegasi dan VVIP cadangan, serta 208 unit Hyundai Ioniq 5 yang akan digunakan oleh protokol dan keamanan, serta 150 unit Wuling AirEV untuk operasional.

Jadi, catat ya rute mana saja yang masuk dalam rekayasa lalu lintas selama KTT Asean di Jakarta

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang