Travel & Lifestyle
Langkah Mudah dan Sederhana Mengurangi Sampah Plastik di Rumah
Sampah plastik menumpuk di rumah? Saatnya untuk segera mengurangi sampah plastik dengan hal sederhana yang dapat Anda lakukan sehari-hari. Yuk, ikuti tipsnya!
Penggunaan barang berbahan plastik memang sulit untuk dihindari dan sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Karena sifatnya yang ringan, mudah ditemukan, dan kuat menjadikan plastik praktis untuk digunakan.
Hal tersebut tak jarang membuat konsumsi plastik di rumah menjadi berlebihan sehingga sampah yang dihasilkan pun seringkali menumpuk.
Sampah plastik dikenal sangat sulit untuk diurai, butuh puluhan sampai ratusan tahun untuk sampah plastik terurai secara alami. Sampah plastik yang menumpuk tanpa disadari juga berbahaya dan dapat mengancam kesehatan serta keseimbangan lingkungan sekitar.
Baca juga: Jangan Disepelekan Cara Mengecat Rumah, Perhatikan Hal Ini Dulu
Meski penggunaan plastik sangat sulit dihindari, namun sangat mungkin untuk dikurangi terutama dengan mengubah kebiasaan kecil di rumah. Upaya apa saja yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi sampah plastik?
Bawa tas belanja
Jika Anda terbiasa menggunakan tas belanja plastik, mulai sekarang cobalah gunakan tas belanja yang dapat digunakan kembali. Anda bisa memilih model tas tote bag atau eco bag berbahan kanvas atau kain yang mudah dilipat sehingga mudah disimpan.
Cara ini mungkin terlihat kecil namun, dengan membiasakan diri untuk membawa tas belanja, Anda tidak hanya dapat mengurangi tumpukan tas plastik saja, tapi juga menghemat biaya penggunaan plastik yang sering Anda temui jika berbelanja di supermarket.
Baca juga: Sebelum Jual Beli Tanah, Pahami Proses Berikut Ini Agar Tidak Dirugikan
Tempat makan dan botol minuman
Selain membawa tas belanja, untuk mengurangi sampah plastik, ada baiknya bawa juga selalu kotak makan dan botol minuman yang dapat digunakan kembali.
Cara yang satu ini bukan hanya mengurangi sampah plastik tapi juga dapat membuat Anda terhindar dari bakteri dan virus berbahaya yang berpotensi terdapat pada kemasan makanan atau minuman yang dijual di pasaran.
Baca juga: Tips Cara Memilih KPR Supaya Tidak Bingung Beli Rumah
Â
Batasi pemakaian kemasan plastik
Sisa kemasan adalah jenis sampah plastik yang paling banyak kita hasilkan sehari-hari. Sampah plastik jenis ini memang sangat sulit untuk dihindari namun tetap dapat dikurangi.
Misalnya dengan membeli toiletries dalam jumlah yang besar sehingga Anda bisa meminimalisir banyaknya sampah kemasan yang dihasilkan.
Baca juga: Kesalahan yang Sering Terjadi Saat Beli Rumah Pertama Kali
Â
Makanan dalam wadah kacaÂ
Dengan menyimpan makanan di dalam wadah kaca, Anda bukan hanya dapat mengurangi penggunaan kemasan berbahan plastik, tapi juga ikut menjaga kualitas makanan yang Anda konsumsi.
Material kemasan kaca cenderung lebih aman dan sehat dibandingkan wadah plastik yang berbahaya.
Baca juga: 5 Filosofi Feng Shui dalam Mendekorasi Rumah
Daur ulang
Selain berusaha mengurangi sampah plastik, Anda juga bisa menerapkan konsep 3R (reduce, reuse, and recycle).
Anda bisa memanfaatkan sampah plastik untuk digunakan kembali atau di daur ulang. Gunakan kreativitas Anda untuk mengolah sampah plastik tersebut menjadi barang fungsional.
Seperti menggunakan sampah botol plastik untuk media bercocok tanam. Dengan cara ini Anda dapat menekan sampah plastik yang terbuang percuma.
Baca juga: Jadikan Rumah Makin Indah dengan Desain Interior Artistik Berikut!
Nah, itu dia upaya sederhana untuk mengurangi sampah plastik yang bisa dimulai dari kebiasaan kecil. Perubahan besar dimulai dari diri sendiri, bukan?