Search Cars

Tips & Rekomendasi

Macet di Tanjakan dan Tercium Bau Kopling, Apa yang Harus Dilakukan?

Mencium kopling bau saat berhenti di jalan menanjak, apa yang harus dilakukan? Benarkah itu tanda kampas telah aus? Ini sebabnya.

kopling

Komponen kopling memegang peranan bagi mobil transmisi manual terutama saat berada di jalan menanjak. Jika terjebak macet di tanjakan dan tercium aroma hangus menyengat, sebaiknya waspada.

Aroma tersebut diakibatkan terlalu lama menginjak pedal kopling atau sering disebut orang awam dengan istilah gantung kopling. Kebiasaan ini dilakukan dengan cara menahan kopling dan pedal gas bersamaan.

menggantung kpling

Alasan pengemudi melakukan hal ini biasanya karena menghindari risiko mobil melorot saat macet di tanjakan. Akhirnya, pengemudi merasa lebih nyaman melakukan gantung kopling saat terjebak macet di jalan menanjak. 

Baca juga: Jumlah Kendaraan di Indonesia Tembus 152 Juta, Pulau Mana yang Paling Banyak?

Perilaku tersebut sebaiknya jangan dilakukan. Selain membuat kampas kopling mobil cepat aus, dapat juga membahayakan karena mesin mobil berisiko mati mendadak.  

Tips hindari bau hangus

lupa menurunkan hand brake

Agar terhindar dari aroma hangus terbakar, kamu dapat mengikuti langkah sederhana di bawah ini.

  • Saat terjebak kemacetan di jalan menanjak, gunakan rem parkir saat mobil berhenti. 
  • Jika mobil berjalan perlahan, gunakan gigi rendah dan usahakan untuk tidak menahan gas.
  • Hindari membawa beban melebihi kapasitas pada kendaraan. Beban ini bisa membuat kinerja rem mobil semakin berat.
  • Bagi kendaraan bertransmisi otomatis, berhenti di jalan menanjak lebih nyaman karena ada fitur HSA (Hill Start Assist) yang membuat mobil tidak melorot. Selain itu fitur rem parkirnya dilengkapi dengan auto hold sehingga lebih aman.

Berbagai penyebab bau

kopling

Ada beberapa hal yang bisa jadi penyebab bau kopling. Misalnya karena telah ausnya komponen kampas kopling mobil. Komponen yang telah tipis lebih cepat panas saat bergesekan dengan fly wheel dalam waktu tertentu. Akibatnya timbul bau yang khas.

Baca juga: Ciri Kampas Kopling Habis dan Akibat Bila Tidak Segera Diganti

Penyebab bau juga dapat terjadi karena kualitas beberapa bahan material yang bergesekan secara berlebihan kemudian menjadi panas sehingga mengeluarkan aroma terbakar. 

Agar terhindar dari bau kampas kopling mobil, usahakan selalu menggunakan rem parkir saat berhenti atau terjebak macet di tanjakan. 

Perbaikan kopling mobil rusak

kopling mobil

Jika terlalu sering membiarkan kondisi bau terbakar itu dan tidak segera dilakukan pemeriksaan atau perbaikan maka dapat berujung kopling mobil rusak. Biaya perbaikan komponennya yang rusak beragam, bergantung pada merk mobil.

Baca juga: Kelebihan Jalan Berbayar Dibanding Ganjil Genap, Benarkah Lebih Efektif Atasi Kemacetan?

Sebagai gambaran, biaya perbaikan komponen tersebut untuk Toyota All New Avanza dan Daihatsu All New Xenia berkisar Rp1,5 jutaan. Lain lagi untuk mobil Toyota All New Rush dan Daihatsu All New Terios biaya perbaikan sekitar Rp1,7 jutaan. 

Untuk mobil LCGC seperti Toyota New Agya, Daihatsu New Ayla, Toyota New Calya, dan Daihatsu Sigra biayanya sekitar Rp900 ribuan.

macet di tanjakan

Harga di atas adalah harga 1 set komponen, terdiri kampas, matahari, dan dek laher. Harga belum termasuk jasa pengerjaan yang kisarannya mulai Rp500-600 ribuan.

Baca juga: Fungsi Ball Joint dan Gejalanya Bila Sudah Aus

Cukup mahal bukan biayanya? Bagi pengendara mobil manual, daripada merogoh kocek dalam untuk perbaikan, mulai sekarang ubah kebiasaan berkendara yang sering menggantung kopling mobil. 

Jangan lupa untuk rajin merawat dan mengganti kampasnya ketika sudah mencapai jarak 30 ribu kilometer pemakaian.

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang