Berita Terbaru
Pameran Mobil Terbesar GIIAS 2023 Hadir Lebih Luas dan Lengkap
Bersiap sambut GIIAS 2023 yang akan merayakan momen ke-30 penyelenggaraannya. Panitia menjanjikan lebih besar dan semarak.
Bagi kamu yang sedang menantikan pameran GIIAS 2023 pasti senang sekali! Kenapa? Karena event ini bakal segera dilaksanakan.
Yuk, catat tanggal dan lokasinya dulu. Catat warga Jakarta, Tangerang Selatan, Depok dan sekitarnya, GIIAS (GAIKINDO Indonesia International Auto Show) bertema “Future Now”, dihelat 10-20 Agustus 2023 di ICE BSD City, Tangerang Selatan.
Selain Jakarta, rangkaian GIIAS 2023 juga akan digelar di Bandung, Semarang, dan Surabaya. Berikut tanggal pelaksanaan rangkaian tersebut.
- Surabaya: 20 – 24 September 2023, Grand City Convex.
- Semarang: 18 – 22 Oktober 2023, Marina Convention Center.
- Bandung: 22 – 26 November 2023, Sudirman Grand Ballroom.
Baca juga: Tarif Tol Cipularang Bakal Naik, Seberapa Besar Jumlahnya?
Pada event GIIAS 2023 di ICE BSD City Tangerang Selatan akan menghadirkan lebih banyak model kendaraan, mulai kendaraan penumpang, komersial, dan juga karoseri.
GIIAS 2023 lebih luas dan lengkap
Selain itu, venue pameran mobil yang digunakan untuk pameran juga lebih luas dari penyelenggaraan sebelumnya. Sehingga, dipastikan kamu akan menemukan banyak sekali merek-merek mobil baru yang siap meramaikan industri otomotif Tanah Air.
Dua di antaranya, merek mobil listrik Ora dan Neta. Dan bukannya tidak mungkin juga kamu untuk mencoba test drive mobil-mobil tersebut di sini.
Baca juga: Alasan Beli Mobil di Pameran Lebih Menguntungkan
“Pada tahun ini GIIAS bakal hadir secara komprehensif, dalam arti mencakup merek yang lebih banyak dan lebih lengkap, sehingga bisa dipastikan akan lebih banyak model dan teknologi baru yang akan diperkenalkan pada GIIAS. Buat industri ini menjadi sinyal yang sangat positif,” kata Ketua Umum GAIKINDO Yohannes Nangoi.
Targetnya, angka penjualan pada GIIAS 2023 ini bisa naik dari pencapaian tahun 2022 lalu, termasuk kenaikan angka ekspor sejumlah 60%. Sekaligus juga bisa mengejar target ekspor mobil utuh (completely built up/CBU) yang ditargetkan capai satu juta unit pada 2025.
Pemerintah memiliki target yaitu berharap melalui GIIAS 2023 industri dalam negeri mampu memproduksi kendaraan listrik sebanyak 600 ribu unit sampai pada tahun 2030 nanti.
Baca juga: Catat Uji Emisi Gratis dari Pemprov DKI, Kapan dan Dimana?
“Edukasi dan informasi kendaraan listrik masih menjadi fokus industri otomotif Indonesia dan GIIAS tahun ini. Dengan demikian GAIKINDO terus mendukung percepatan industri Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) yang diusung pemerintah. Kami yakin edukasi dan informasi konstan dari GlIAS untuk masyarakat, industri KBLBB akan lebih cepat tercapai,” jelas Yohannes menerangkan tema GIIAS 2023.
Pendukung GIIAS 2023
GIIAS 2023 menggandeng banyak merek otomotif yang totalnya lebih dari 30 peserta seperti Audi, BMW, Chery, Citroen, Daihatsu, DFSK, Haval, Honda, Hyundai, KIA, Lexus, Mazda.
Merek lainnya adalah Mercedes-Benz, MG, MINI, Mitsubishi Motors, Neta, Nissan, Ora, Porsche, Subaru, Suzuki, Tank, Toyota, VW, dan juga Wuling.
Baca juga: Yuk Perhatikan 5 Hal ini Sebelum Membeli Mobil Listrik!
Setelah itu APM sepeda motor yang terdiri dari 14 merek. Terdiri dari Astra Honda Motor, Aprilia, Benelli, Exotic, Harley Davidson, Ion Mobility, Pacific, Piaggio, Polytron, Royal Enfield, Segway, Vespa, dll.
Sementara peserta dari lini kendaraan komersial adalah Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Toyota Komersial, dan UD Trucks. Tiga merek Karoseri pun ikut hadir pada GIIAS 2023, yakni Adiputro, Laksana, dan Tentrem.
Sisanya, lebih dari 100 merek peserta industri yang juga turut mendukung dan sudah memastikan berpartisipasi tahun ini.
Baca juga: Sejarah Jembatan Suramadu, Mengapa Motor Boleh Melintas?
Dalam kesempatan yang sama Astra Financial juga kembali hadir sebagai platinum sponsor GIIAS 2023. Kehadirannya diikuti oleh FIFGROUP, Astra Credit Company, Toyota Astra Financial, Asuransi Astra, Astra Life, Astra Pay, dan MauCash, MOXA, dan SEVA.
Selain Astra Financial, GIIAS 2023 juga mendapatkan dukungan dari Powered by Pertamina, Mobbi sebagai Official Trade in Partner dan sponsor lainnya dari GT Radial, JKIND, Protera, AHM, dan Superchallenge.
Pencapaian besar GAIKINDO
Dalam kurun 8 tahun ini, event GlIAS telah meluncurkan lebih dari 250 perkenalan produk kendaraan. GAIKINDO juga mengklaim, telah memperkenalkan teknologi otomotif masa depan melalui kehadiran lebih dari 60 mobil dengan konsep yang berbeda.
Baca juga: Viral Penumpang Mobil Keluarkan Badannya Lewat Sunroof, Apakah Langgar Aturan?
Momen GIIAS 2023 ini merupakan event GAIKINDO yang ke-30, dan perhelatan ini kata Yohannes bakal jadi tonggak sejarah bagi GAIKINDO.
“Penyelenggaraan pameran otomotif GAIKINDO telah berjalan selama 30 kali pada tahun ini, selama itu juga, GAIKINDO telah menampilkan berbagai pencapaian industri otomotif Indonesia, karya-karya anak bangsa kepada masyarakat Indonesia. Ke depannya GAIKINDO akan terus menampilkan masa depan industri otomotif lewat penyelenggaraan GIIAS,” tutur Yohannes.
Panitia berharap, pada pelaksanaan GIIAS 2023 ini bisa terus mengedukasi dan menstimulasi masyarakat secara langsung mengenai teknologi dan inovasi kendaraan masa depan, khususnya kendaraan listrik.
Buat kamu yang tertarik melihat pameran mobil, test drive dan menikmati keseruan lainnya, jangan lupa mampir ke ICE BSD City, Tangerang Selatan bulan Agustus. Yuk, jangan sampai ketinggalan!