Search Cars

Tips & Rekomendasi

Pilihan Lokasi Rest Area Selama Lebaran 2023 di Jawa dan Sumatera

Lokasi rest area bisa dengan mudah ditemukan ketika sedang berada di jalan tol. Untuk area Jawa dan Sumatera ada dimana saja?

lokasi rest area

Lokasi rest area jadi salah satu hal penting untuk diketahui saat melakukan perjalanan mudik. Ini merupakan fasilitas yang bisa dimanfaatkan oleh pengguna jalan tol untuk beristirahat jika merasakan kelelahan di jalan. 

Namun,kini keberadaan rest area bukan hanya sebagai tempat singgah istirahat ketika lelah berkendara. Di dalamnya juga disajikan bermacam etalase produk lokal, SPBU, ATM, rumah makan dan pengembangan wilayah sekitarnya. 

Saat perjalanan mudik, penting untuk kamu agar mengetahui dimana saja tempat-tempat untuk beristirahat. Yuk, cek langsung infografis berikut ini.

lokasi rest area

Setelah mengetahui lokasi-lokasi rest area yang ada, perlu diketahui bahwa sebaiknya pemudik tidak berada di sana terlalu lama. Salah satunya adalah bisa mengganggu orang lain yang ingin beristirahat juga. 

Tips mudik aman dan nyaman saat di lokasi rest area 

Ada beberapa tips yang bisa dilakukan ketika berada di lokasi rest area. Lantas, apa saja yang harus diperhatikan?

Bawa uang tunai

uang lama

Beberapa lokasi rest area memang menyediakan ATM untuk mengambil uang tunai, tetapi saat musim mudik biasanya akan penuh dan antre. Untuk itu, bisa menyiapkan uang tunai terlebih dulu sehingga tidak perlu lama mengantre dan bisa mempersingkat waktu. 

Baca juga: Isi Saldo E-Toll lewat Smartphone untuk Mudik Sangat Mudah, Bagaimana Caranya?

Siapkan makan dan minuman yang cukup

Agar waktu istirahat bisa lebih efektif, pemudik bisa memilih untuk membawa atau menyiapkan makanan dan minuman sendiri. Hal ini bisa dilakukan untuk mengantisipasi risiko kesulitan mendapatkan makanan atau minuman karena banyaknya jumlah pemudik.

Jangan simpan barang berharga di mobil

lokasi rest area dompet

Ponsel, kamera, dompet hingga laptop adalah barang-barang penting yang mungkin dibawa selama perjalanan. Namun, sebaiknya tidak meninggalkan barang-barang penting tersebut di dalam mobil. 

Jangan tinggalkan barang-barang tersebut di dalam mobil tanpa pengamanan. Jika tidak pergi sendiri, kamu  bisa bergantian menjaga barang-barang tersebut.

Pastikan mobil tetap aman

Saat memarkirkan mobil, pastikan dalam keadaan yang aman misalnya sudah terkunci dengan tepat dan benar. Atau bahkan bisa menambahkan kunci ganda untuk menjaga agar mobil tetap dalam kondisi aman selama beristirahat

Jadi, kamu akan beristirahat dimana nih saat melakukan mudik Lebaran nanti? Pastikan agar kamu bergantian dengan orang lain ya saat menggunakannya.

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang