Tips & Rekomendasi
Rekomendasi Mobil 300 Jutaan Buat Wisata Pegunungan
Wisata pegunungan menjadi kegiatan yang asyik untuk menghabiskan libur akhir pekan. Jika pakai mobil, apa saja rekomendasinya ya?
Wisata pegunungan bisa menjadi cara untuk melepaskan penat setelah satu minggu menjalankan berbagai aktivitas. Apalagi buat yang tinggal di perkotaan, debu jalanan, polusi, dan kemacetan bisa membuat pikiran menjadi rentan stres.
Untuk itu, akhir minggu sebaiknya dijadikan waktu untuk beristirahat dan menenangkan pikiran. Salah satunya adalah dengan pergi ke tempat-tempat yang berhubungan dengan alam, seperti gunung.
Menggunakan mobil, bisa menjadi pilihan untuk melakukan wisata pegunungan. Nah, apa saja rekomendasinya? Inilah beberapa pilihan yang cocok!
Toyota New Kijang Innova
Toyota New Kijang Innova menjadi salah satu mobil yang cocok untuk wisata pegunungan. Mobil ini menggunakan mesin DOHC 4 silinder segaris dengan teknologi Dual VVT-i dengan daya maksimum 139 PS/5.600 RPM berkapasitas 1.998 cc.
Baca juga: Alami Penyegaran, Ini Kelebihan Daihatsu Granmax Baru
Pada varian diesel, disematkan mesin DOHC 4 silinder segaris dengan teknologi VNT Intercooler dengan tenaga maksimum 140 PS/3.400 RPM berkapasitas 2.393 cc.
Dengan mesin yang digunakan tersebut, Toyota New Kijang Innova sangat bisa diandalkan untuk bisa melewati area pegunungan tanpa harus kewalahan.
Dibanderol sekitar Rp 370 juta, Toyota New Kijang Innova bisa menjadi pilihan yang tepat mengingat mobil ini memiliki daya tampung yang cukup banyak.
Mobil ini bisa menampung hingga 7 penumpang dengan bagasi yang cukup luas untuk membawa berbagai macam kebutuhan selama di gunung.
Toyota New Sienta
Rekomendasi mobil wisata pegunungan selanjutnya adalah Toyota New Sienta. Mobil ini cocok dijadikan sebagai camper van dengan pintu jenis sliding door sehingga memudahkan penumpang untuk keluar masuk mobil.
Baca juga: Imut dan Cocok, Kenapa Kei Car Tidak Dipasarkan di Indonesia?
Toyota New Sienta menggunakan mesin 1.500 cc DOHC 4 silinder segaris dengan teknologi Dual VVT-i serta daya maksimum yang bisa mencapai 107 PS/6.000 RPM. Mobil ini juga sudah dilengkapi dengan LED sehingga visibilitas pengemudi terutama di malam hari bisa lebih jelas.
Mobil ini juga memiliki varian Welcab dengan fitur-fitur canggih sehingga bisa memudahkan penggunanya, terutama orang tua atau disabilitas yang membutuhkan fleksibilitas lebih ketika melakukan aktivitas.
Dengan harga mulai dari Rp 322 juta, Toyota New Sienta menjadi pilihan yang cocok untuk ke area pegunungan serta memiliki bagasi yang cukup besar. Terutama jika baris ketiga pada mobil ini dilipat, akan bisa menambah luas area bagasi mobil.
Toyota All New Veloz
Toyota All New Veloz juga sangat cocok untuk dijadikan kendaraan wisata pegunungan. Dengan dimensi panjang 4.475 millimeter, lebar 1.750 millimeter dan tinggi 1.700 millimeter, mobil ini bisa diandalkan untuk segala medan jalanan.
Baca juga: Cara Menggunakan Aplikasi SEVA di Android dan iOS
Seluruh konfigurasi joknya bisa diubah menjadi long sofa mode, sehingga membuatnya seperti ruang tamu berjalan. Sangat memanjakan penumpang jika ingin melakukan perjalanan jauh.
Tersedia juga fitur wireless charging pada konsol tengah, serta sistem pendingin udara cerdas yang otomatis akan mengatur suhu kabin tetap nyaman selama perjalanan. Untuk menemani perjalanan pada jok baris kedua tersedia juga layar 9 inci tersemat di bagian atas kabin.
Untuk lebih memastikan keamanan penumpang, Toyota New Veloz memiliki varian mobil dengan fitur Toyota Safety Sense (TSS) yang dibanderol seharga Rp 331 juta.
Baca juga: Mengenal Jenis Kunci Pengaman Mobil, dari Harga dan Bentuknya
Fitur TSS pada mobil ini diantaranya adalah Pre-Collision Warning and Braking, Pedal Misoperation Control, Lane Departure Warning and Prevention, serta Front Departure Alert.
Toyota All New Rush
Toyota All New Rush mengusung desain sporty layaknya mobil SUV namun tetap elegan. Mobil ini juga sangat cocok untuk menemani perjalanan keluarga dengan kabinnya yang cukup luas serta daya tampungnya yang cukup banyak yaitu 7 penumpang.
Dari segi mesin, Toyota All New Rush menggunakan tipe mesin DOHC 4 silinder segaris dengan teknologi Dual VVT-i berkapasitas 1.496 cc. Serta daya maksimum yang bisa dihasilkan sebesar 104 PS/6.000 RPM.
Baca juga: 5 Jenis Mobil Toyota Terbaru dengan Fitur TSS dan Harganya
Berkat performa mesin tersebut, Toyota All New Rush sangat efisien dalam penggunaan bahan bakar. Mobil ini juga sangat hemat untuk dibawa bepergian ke tempat yang cukup jauh ataupun jarang ditemukan SPBU seperti di pegunungan.
Untuk varian tertingginya, yaitu Toyota All New Rush A/T LUX GR Sport dibanderol seharga Rp 304.809.000. Harga tersebut tentunya sebanding dengan pengalaman berkendara yang akan dirasakan pengemudi dan penumpang.
Daihatsu All New Terios
Daihatsu All New Terios merupakan Sport Utility Vehicle (SUV) yang memiliki fitur-fitur terkini dan sangat berguna bagi pengendara serta penumpang untuk menemani pengemudi ketika dalam perjalanan.
Baca juga: Tips Menyalip Truk dan Kendaraan Besar yang Aman
Mesin 2NR VE-DOHC 1,5L dengan dual VVT-i yang dimiliki oleh Daihatsu All New Terios siap melahap berbagai macam medan jalan. Dengan mesin tersebut, torsi yang dihasilkan mencapai 136 Nm pada 4.200 RPM dan daya maksimum 140 PS di 6.000 RPM.
Oleh karena itu, tidak heran jika mobil 7 seaters ini cocok digunakan untuk berkendara di dalam kota ataupun diajak berpetualang menempuh jarak yang jauh. Untuk varian tertingginya, Daihatsu All New Terios dibanderol seharga Rp 287.400.000.
Daihatsu Rocky
Salah satu pilihan mobil untuk wisata pegunungan lainnya adalah Daihatsu Rocky yang cocok untuk dijadikan mobil semi off-road. Transmisi otomatis DCVT yang disematkan pada mobil ini menghadirkan pengalaman berkendara yang nyaman, bertenaga dan tetap hemat bahan bakar.
Baca juga: 5 Kesalahan yang Bikin Kopling Mobil Cepat Aus
Mobil ini memiliki 2 kapasitas mesin, yaitu 1000 dan 1.200 cc. Pada mesin dengan kapasitas 1.000 cc memiliki kode 1KR-VET 3 silinder yang dilengkapi dengan teknologi turbocharged yang mampu menghasilkan tenaga hingga 96 PS dan torsi 147 Nm.
Sedangkan untuk mesin dengan kapasitas 1.200 cc memiliki kode WA-VE 3 tiga silinder yang bisa menghasilkan tenaga sampai 87 PS dan torsi 112 Nm.
Untuk memberikan pengalaman berkendara yang aman, Daihatsu Rocky dilengkapi dengan fitur yang diklaim tertinggi di kelasnya, yakni Daihatsu ASA (Advance Smart Assist) serta ABS+EBD, SRS Airbag, VSC, hingga HSA dengan harga harga Rp 275.400.000.
Daihatsu Luxio
Mobil Daihatsu Luxio juga bisa menjadi pilihan buat yang ingin melakukan wisata pegunungan. Dengan dimensi panjang 4.215 milimeter, lebar 1.710 millimeter dan tinggi 1.915 millimeter, Daihatsu Luxio siap menerjang berbagai medan jalan.
Baca juga: Knalpot Keluar Air, Apa Mesin Mobil Ada Masalah?
Dengan AC double blower yang dimilikinya, mobil ini bisa menjaga suhu kabin tetap sejuk. Terdapat arm rest pada jok baris kedua dan fitur one touch tumble yang memungkinkan melipat jok dengan sekali sentuhan.
Dengan kabin yang sangat luas, Daihatsu Luxio bisa membawa berbagai keperluan yang akan dibawa ketika sedang melakukan wisata pegunungan. Bahkan, mobil ini juga bisa dimodifikasi dan dijadikan sebagai campervan untuk menambah seru pengalaman berlibur.
Dari segi keamanan bisa diandalkan yaitu sensor parkir, sabuk pengaman 3 titik di semua baris jok, serta lampu LED High Mount Stop Lamp (HMSL) yang mampu meningkatkan visibilitas malam hari.
Baca juga: Penyebab Turbo Mesin Diesel Menjadi Cepat Rusak
Untuk varian transmisi otomatisnya, Daihatsu Luxio dibanderol dengan harga Rp 258 juta. Harga yang cukup ekonomis bukan mengingat ada banyak kelebihan yang bisa diberikan oleh mobil ini?
Nah, buat yang tertarik membelinya mobil-mobil tersebut sudah tersedia loh di SEVA! Kalau mau beli mobil baru yang mudah, nyaman, dan aman tentunya pilih SEVA karena ada berbagai fitur yang bisa memudahkan pembelian.
Kamu juga bisa menemukan mobil idaman yang sesuai dengan kemampuan finansial karena bisa langsung melakukan simulasi kredit menggunakan Loan Calculator dan proses Instant Approval yang sangat mudah.
Jadi, boleh aja kalau mau apa-apa SatSet, asalkan tetep selamet! Pastinya pilih yang Jelas dari Awal hanya di SEVA!