Tips & Rekomendasi
Tips Membersihkan & Menghilangkan Noda Aspal di Bodi Mobil
Membersihkan noda aspal yang menempel di bodi mobil mungkin merepotkan. Padahal caranya cukup mudah loh, yuk intip di sini!
Membersihkan hingga menghilangkan noda aspal yang melekat pada bodi mobil tidak boleh sembarangan. Jika diperlakukan dengan asal, bisa mengakibatkan goresan yang dalam pada cat kendaraan.
Tentunya noda aspal ini bisa mengganggu tampilan mobil kesayangan. Apalagi bila mobil tersebut dibalut dengan cat warna cerah seperti putih, kuning, atau biru muda.
Nah bagaimana sih menghilangkan noda aspal agar bodi mobil tetap kinclong? Yuk ikuti tips sederhana dan mudah ini!
Bilas menggunakan air
Cara ini membantu menghilangkan debu dan kotoran yang menempel. Sekaligus bisa membuat percikan aspal yang menempel dan belum mengering tersapu air.
Baca juga: Bonus Kredit Mobil Baru yang Sering Ditawarkan Dealer
Menggunakan cairan penetran
Setelah dikeringkan, langkah selanjutnya adalah menyiapkan cairan penetran atau kadang dikenal di toko onderdil dan bengkel sebagai cairan pembersih karat.
Semprotkan cairan ini ke noda aspal yang melekat dan diamkan hingga beberapa menit agar larutan bekerja. Setelah itu lakukan lap dengan kain bersih yang lembut pada bagian noda.
Baca juga: Cara Mengatur Keuangan untuk Kredit Mobil Baru
Harap diingat, jangan menekan terlalu keras saat mengusap noda tersebut. Jika noda belum berhasil terangkat semua, lakukan langkah berikutnya.
Tar remover
Untuk noda aspal yang telah keras dan mengering bisa dihilangkan dengan tar remover. Cairan ini memang didesain khusus untuk menghilangkan noda membandel seperti gumpalan aspal pada mobil.
Namun caranya harus disemprotkan pada kain lap bersih terlebih dahulu, sebelum digunakan mengelap bodi.
Baca juga: Penggunaan Lampu Strobo di Jalan, Tidak Boleh Sembarangan
Setelah noda aspal berhasil terangkat, segera bilas bagian tersebut dengan air bersih dan aplikasikan sampo mobil untuk membasuh tar remover seluruhnya.
Saat mengaplikasikan cairan ini, lakukan bagian per bagian. Misal ada tiga bagian yang terkena noda aspal, lakukan satu persatu langkah di atas.
Kesalahan saat membersihkan atau menghilangkan noda aspal
Jadi, menghilangkan noda aspal secara mudah bisa dihilangkan dengan melakukan langkah di atas. Sayangnya, ada juga beberapa kesalahan untuk menghilangkan noda aspal di bodi mobil, seperti:
Pakai baby oil
Kamu pasti pernah mencoba menghilangkan noda aspal dengan baby oil, minyak kayu putih, minyak tanah, atau larutan pengkilap bodi mobil.
Baca juga: 7 Mobil Daihatsu Paling Laku di Semester Pertama 2022
Memang bisa jadi alternatif, tapi cara tersebut harap jangan sering dilakukan karena bisa mengakibatkan goresan pada cat dan membuat warna cat berubah jadi kusam.
Mencongkel dengan kuku
Mencongkel dengan kuku untuk menghilangkan noda aspal lumrah saja tapi cara ini akan membuat lecet pada cat mobil.
Menggunakan cairan WD
Banyak pemilik yang menganggap cairan WD sebagai cairan serbaguna. Menyemprotkan cairan ini untuk noda aspal yang belum mengering mudah dilakukan, tapi untuk yang telah mengering akan tetap sulit.
Baca juga: Aturan Baru, Mobil Mewah Dilarang Beli Pertalite
Agar noda aspal tidak melekat
Untuk menghindari agar aspal tidak menempel pada bodi mobil, kamu sebaiknya menghindari kondisi jalan yang baru saja diaspal.
Aspal yang belum melekat benar dengan jalan akan mudah terkelupas dan melekat pada bagian bawah bumper mobil.
Hindari juga kondisi jalanan yang aspalnya rusak atau berlubang. Serpihan aspal akan dengan mudah terangkat dan menempel ke bodi kendaraan akibat angin atau cipratan air.
Baca juga: Rekomendasi Mobil 1300 cc Buat Keluarga Kecil
Cara paling ampuh untuk menghindari masalah akibat noda aspal ini adalah dengan rutin membersihkan bagian bawah kendaraan.
Tujuannya adalah untuk mencegah aspal yang menempel di sana belum keras dan mengering sehingga mudah tersapu air bertekanan tinggi saat dilakukan pencucian.
Cara lain yang bisa dilakukan untuk menghindari noda aspal adalah dengan melapisia bagian bawah bumper dengan stiker. Tentu pilihlah warna yang selaras agar tidak mengubah tampilan mobil.
Baca juga: Sejumlah Keuntungan Pembayaran DP Mobil Besar dan Kecil
Jika noda aspal telah mengering dan susah dibersihkan, tinggal lepas dan ganti dengan stiker baru.
Mudah bukan? Lebih baik mencegah daripada mengobati, jadi lebih baik sering mencuci dan membersihkan mobil sebelum noda aspal membandel dan mengganggu tampilan mobil kesayangan.