Travel & Lifestyle
Wisata Sambil Camping di Mobil, Dimana Saja Lokasinya?
Camping di mobil bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu untuk berwisata bersama keluarga. Ada dimana saja lokasinya?
Camping di mobil saat ini sudah banyak dilakukan oleh banyak orang sebagai alternatif untuk wisata. Salah satu kelebihannya adalah lebih mudah ketika harus mengemas barang-barang yang akan dibawa dan jika ingin berpindah tempat.
Jika harus camping di tenda, biasanya butuh waktu dan tenaga lebih untuk bolak-balik ke mobil pada saat ada barang yang dibutuhkan. Berbeda dengan camping di mobil, semua barang sudah tersedia sehingga tidak perlu lagi bolak-balik ketika harus mengambil suatu barang.
Rekomendasi lokasi camping di mobil
Agar pada saat camping di mobil tidak bingung menentukan lokasi, cari tahu dulu berbagai informasi yang perlu disiapkan salah satunya adalah lokasi. Ada dimana saja?
1. Ranca Upas Camping Ground
Salah satu lokasi untuk camping di mobil adalah Ranca Upas Camping Ground yang terletak di Ciwidey, Bandung Selatan. Untuk lokasi tepatnya, area camping ini searah dengan lokasi Wisata Kawah Putih yaitu sekitar 300 meter dari pintu gerbang Kawah Putih.
Baca juga: Tips Menabung Buat Liburan Akhir Tahun Biar Tidak Bangkrut
Selain untuk camping, area lokasi Ranca Upas juga memiliki wisata lain seperti waterboom air hangat serta tempat penangkaran rusa. Untuk itu, bagi kamu yang ingin mengunjunginya jangan sampai salah parkir ya dengan wisata non camping.
2. Curug Ciputri Camping Ground
Curug Ciputri Camping Ground ini letaknya berada di daerah Tenjolaya, Bogor, Jawa Barat. Biasanya pengunjung yang datang ke area ini memiliki tujuan untuk camping ataupun untuk berwisata air terjun.
Namun memang akses menuju ke area perkemahan ini tidak terlalu luas, hanya cukup untuk 1 mobil. Jadi agar bisa mendapatkan kenyamanan yang lebih, usahakan untuk tidak berkunjung pada saat masa-masa liburan.
3. Sukamantri Camping Ground
Tempat camping ini memiliki lokasi sama-sama di Bogor dan aksesnya bisa dilewati melalui daerah Dramaga atau Ciapus. Sukamantri Camping Ground ini merupakan suatu area yang masih merupakan bagian dari Taman Nasional Gunung Salak.
Baca juga: Rekomendasi Mobil 4×4 dan AWD yang Bisa Offroad Tipis-Tipis
Sebelum mengunjungi area ini, usahakan tidak menggunakan mobil dengan ground clearance rendah. Dengan beban bawaan yang ada di dalam mobil dan jalanan yang berbatu tentunya akan berpengaruh pada bagian bawah mobil.
4. Terminal Wisata Grafika Cikole
Terminal WIsata Grafika Cikole berlokasi di Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Area ini memang terkenal dengan hutan pinusnya dan juga bintang-bintang yang terlihat gemerlap di malam hari.
Bagi para pengunjung yang ingin camping, dikenakan biaya tiket sebesar Rp50 ribu untuk dewasa dan Rp25 ribu untuk anak-anak yang berusia 5-12 tahun.
Baca juga: Rekomendasi SUV Kompak 5 Penumpang buat Keluarga Kecil
Nantinya kamu akan mendapat fasilitas berupa lahan beralas beton berukuran 3×2,5 meter, penerangan di area camping, area untuk charge ponsel, dan dispenser air.
5. Bukit Klangon
Rekomendasi lokasi camping di mobil yang terakhir adalah Bukit Klangon yang berada di Cangkringan, Sleman, Yogyakarta. Dari lokasi Bukit Klangon, kamu juga bisa mendapatkan pemandangan Gunung Merapi karena jaraknya yang cukup dekat.
Saat camping di Bukit Klangon, akan terasa suasana sejuk khas pegunungan yang lengkap semilir angin yang menyegarkan. Pagi hari menjadi waktu yang tepat jika ingin mengunjunginya karena ada cahaya matahari disertai dengan cuitan para burung yang ada di sekitar sana.
Baca juga: Doyan Wisata Pantai? Nih Rekomendasi Mobil yang Cocok!
Nah, dari berbagai rekomendasi lokasi wisata tadi mana yang paling membuatmu tertarik? Tapi, ketika sedang berwisata jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan alam sekitar ya.