Search Cars

Tips & Rekomendasi

Yuk Perhatikan 5 Hal ini Sebelum Membeli Mobil Listrik!

Membeli mobil listrik jangan terburu-buru. Perhatikan 5 hal penting sebelum memutuskan memakai kendaraan ramah lingkungan. Apa saja?

membeli mobil listrik

Membeli mobil listrik adalah keputusan tepat untuk mendukung terciptanya lingkungan yang bersih dari polusi gas buang kendaraan. Salah satu kendaraan canggih yang ramah lingkungan adalah Toyota bZ4X.

Mobil Toyota bZ4X dilengkapi fitur canggih seperti autonomous parking feature yang dapat secara otomatis melakukan parkir tanpa peran pengemudi sama sekali. Ketika ada objek di belakangnya, mobil akan berhenti seketika. 

Fitur canggih Toyota bZ4X lainnya adalah fitur keselamatan Toyota Safety Sense (TSS). Fitur keselamatannya antara lain seperti Blind Spot Monitor (BSM), Safety Exit Assist, Parking Support Brake (PSB) dan Integration A-Pillar, dan Rear Cross Traffic Alert.

Keuntungan membeli mobil listrik 

plat mobil listrik

Selain dipenuhi teknologi canggih dan berkontribusi pada lingkungan lebih bersih, memiliki mobil listrik juga punya keuntungan.

Baca juga: Review Toyota bZ4x, Tampilan Crossover dengan Mesin Full Listrik

Pertama, bebas melaju di jalur ganjil genap. Kedua, bebas dari pajak kendaraan bermotor pada tahun 2025 mendatang. Ketiga, mobil listrik tidak perlu lakukan uji emisi berkala dan terakhir akan mendapat banyak insentif harga mobil listrik dari pemerintah.

Sejumlah keuntungan itu memang layak dipertimbangkan untuk segera memiliki mobil listrik idaman. Namun sebelum melangkah ke dealer, ketahui 5 hal penting yang perlu dipertimbangkan calon pemilik kendaraan elektrik.

Daya baterai mobil listrik

baterai mobil listrik

Kapasitas baterai menjadi faktor utama yang harus dipertimbangkan sebelum membeli mobil listrik. Sebab semakin besar kapasitas baterainya, maka semakin jauh juga jarak tempuhnya. Hal ini tentu membuat harganya akan semakin mahal.

Baca juga:  Alasan Mengapa Harga Mobil Listrik Lebih Mahal

Agar lebih mudah, kamu dapat membuat estimasi jarak tempuh harian. Jika sehari-hari kamu menempuh perjalanan jauh di atas 200 kilometer maka pilihlah mobil listrik dengan baterai yang besar agar performanya tidak mengganggu rutinitas harian.

Sebaliknya, jika aktivitas harian tidak menghabiskan jarak yang jauh maka sesuaikan juga dengan kapasitas baterai kendaraan elektrik pilihanmu.

Mobil listrik yang beredar di Indonesia saat ini memiliki kapasitas baterai paling kecil sebesar 20 kWh. Kapasitas tersebut mampu menjelajah hingga 180 kilometer. Sedangkan kapasitas baterai terbesarnya sekitar 100 kWh dengan daya jelajah maksimal sampai 500 kilometer.

Tegangan listrik rumah

membeli mobil listrik

Faktor kedua yang harus dipikirkan adalah daya listrik di rumah. Ini berkaitan dengan alat wall charger alias stasiun pengisi daya untuk mobil listrikmu. Alat ini berupa instrumen pengisi daya mandiri yang terhubung dengan listrik rumah.

Baca juga: Pasang Charger Mobil Listrik di Rumah, Berapa Biayanya?

Namun ada juga mobil listrik yang dibekali portable charging berupa adaptor yang dapat dicolok langsung ke stop kontak rumah. Umumnya, alat pengisi daya tersebut membutuhkan tegangan 8A, 10A, dan 12A. 

Tegangan ini kalau dikonversikan ke satuan daya, maka kira-kira membutuhkan sebesar 1.760 Watt, 2.200 Watt, dan 2.640 Watt. Tinggal sesuaikan dengan daya listrik di rumah, agar saat mengisi daya tegangan listrik rumah tidak turun atau terputus.

Sebagai informasi, wall charger berukuran 7 kWh dapat dipasang dengan biaya Rp17 jutaan. Kekurangan wall charger adalah membutuhkan daya listrik rumah yang cukup besar yaitu lebih dari 7.000 Watt.

Baca juga: Tidak Ada Oli Mobil Listrik, Perhatikan 4 Volume Cairan Ini Ya!

Alternatif lain adalah memasang lewat PLN. Kamu akan diberikan insentif harga dan pemasangan alat secara gratis. Biayanya mulai Rp750 ribu untuk daya akhir 7.700 VA. 

Lokasi SPKLU 

Lokasi SPKLU

Jika daya listrik di rumah tidak memadai, faktor berikut yang harus dipertimbangkan adalah ketersediaan SPKLU (Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum) terdekat.

Keuntungan mengisi daya mobil di SPKLU adalah biayanya yang terjangkau. Umumnya di SPKLU milik PLN, tarif pengisian daya adalah Rp2.466 per kWh. 

Baca juga: Punya Mobil Listrik, Catat Lokasi SPKLU dari Astra Otoparts

Sebagai ilustrasi jika kamu memiliki mobil berdaya baterai 35 kWh maka biaya yang diperlukan untuk ngecas mobil listrik sampai penuh dengan kapasitas baterai 35 kWh adalah Rp 86.300. Daya dapat dipakai menempuh jarak kurang lebih sampai 370 kilometer! 

Dengan demikian kamu dapat menempuh jarak Jakarta ke Bandung pergi dan pulang. Bahkan bisa plesiran di kota Kembang tanpa perlu mengisi kembali daya baterai. Irit bukan?

Lalu apa kekurangan dari SPKLU? Hal yang dianggap sebagai kekurangannya adalah saat ngecas mobil listrik maka kamu tidak bisa meninggalkan kendaraan. Umumnya waktu pengisian listrik di SPKLU adalah 30 menit sampai 4 jam bergantung kondisi baterai. 

Baca juga: Ganti Velg Mobil Listrik, Apa Benar Bikin Boros?

Agar lebih nyaman, memang sebaiknya proses ngecas mobil listrik dilakukan di rumah sendiri. Kamu dapat meninggalkan kendaraan dan melakukan aktivitas lainnya tanpa rasa khawatir.

Garansi baterai dan asuransi mobil listrik

garansi hilang

Faktor keempat adalah mencari tahu soal garansi baterai mobil listrikmu. Pilihlah garansi baterai terbaik, umumnya perusahaan memberi garansi baterai sejauh 100 ribu kilometer atau selama 5 tahun pemakaian.

Selain itu kamu juga perlu menimbang asuransi mobil listrik karena biasanya nilai premi yang kamu bayarkan akan lebih tinggi daripada asuransi mobil konvensional. 

Beli sesuai kebutuhan

kredit mobil baru

Hal terakhir yang harus dipikirkan masak-masak adalah jangan membeli mobil listrik karena sekedar ikut tren. Pikirkan matang apa yang menjadi alasan kamu untuk memakai mobil ramah lingkungan ini. 

Baca juga: Service Mobil di Bulan Pertama, Apa Saja Pentingnya?

Jika hanya ingin mengikuti tren, sebaiknya urungkan niat membeli mobil listrik. Pasalnya selain harga mobil listrik yang cukup mahal, merawat kendaraan ini juga tidak bisa sembarangan dan pastinya membutuhkan perhatian khusus.

Jadi pikirkan dengan matang alasan dan kebutuhan utama sebelum membeli mobil listrik ya. Agar mendapatkan harga yang terjangkau, kamu bisa mencicil harga mobil listrik dengan membelinya di SEVA.

Karena tersedia fitur Loan Calculator yang akan membantu perhitungan kredit cicilan mobil paling sesuai dengan kemampuan. Jangan lupa, lakukan check out pembelian dengan fitur Instant Approval untuk memperoleh persetujuan pembelian cepat dalam hitungan menit.

Membeli mobil listrik dengan proses #JelasDariAwal dan cicilan ringan hanya kamu dapatkan dari SEVA.

Tertarik Beli Mobil di SEVA??

Yuk isi informasi kamu dan langsung ngobrol dengan agen SEVA. Kami akan menghubungi kamu dalam 1x24jam.

Nama Lengkap

Nomor Handphone

+62

Nomor yang kamu masukkan tidak valid.

Jelajahi Layanan SEVA

Mobil Baru

Pilih mobil impian kamu dari berbagai merek dengan jaminan kualitas Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Mobil Bekas

Beli mobil bekas berkualitas dengan pembiayaan dari Astra

Pelajari Lebih Lanjut

Fasilitas Dana

Solusi untuk kebutuhan dana langsung cair dengan jaminan BPKB mobil

Pelajari Lebih Lanjut

Layanan Surat Kendaraan

Urus surat kendaraanmu dengan mudah dan nyaman

Pelajari Lebih Lanjut

Rekomendasi Mobil Untukmu

Baca juga dari SEVA blog

Muat lebih banyak lagi

Join Yuk, Agar Tetap Update!

Dapatkan tips, berita, review, dan penawaran terbaru dari SEVA!

Email

Agen kami akan segera menghubungi kamu dalam 1x24 jam.
Mohon maaf, terjadi kendala jaringan. Silakan coba kembali.
Kamu sudah meminta OTP. Mohon tunggu beberapa saat sebelum meminta OTP baru.
Verifikasi Nomor Kamu
Terlalu banyak percobaan OTP. Silahkan ulangi beberapa saat lagi.
Mohon tunggu 2:00 detik untuk kirim ulang.
Belum menerima kode verifikasi?
Kirim ulang